Mengenal Operculicarya Pachypus, Tanaman Eksotis dari Madagascar

Operculicarya Pachypus/instagram.com/lic_lifeincolors_

Belum lama ini, Operculicarya Pachypus, tanaman endemik dari Madagaskar banyak diburu kolektor tanaman hias di Indonesia. Tanaman langka yang ditemukan oleh Urs Eggli pada 1995 di barat daya Madagaskar sekitar Toliara. Tanaman ini tumbuh di tanah berkapur dan berpasir pada ktinggian sekitar 0-100 meter di atas permukaan laut. Batang tebal, ranting berliku-liku dengan daun yang kecil membuat tanaman ini terlihat eksotis.

Karakteristik Operculicarya Pachypus

Operculicarya Pachypus/instagram/_damanical_

Tanaman langka nan eksotis ini memiliki batang lemak yang tebal, berbentuk kerucut hingga piramida tak beraturan dan menyempit ke arah puncak. Warnanya abu-abu keperakan dengan tekstur kulit kayu agak halus dan bergelombang. Ranting tumbuhan seringkali gundul, berwarna abu-abu pucat hingga kecoklatan. Daunnya terdiri dari tiga sampai empat pasang anak daun, tidak berbulu, ujungnya membulat atau agak mengembang. Cabang yang berliku-liku serta daun dengan ukuran kecil membuat tanaman ini tampil sebagai bonsai alami.

Tanaman ini sangat cocok hidup di negara yang beriklim tropis dan mudah ditanam baik di luar ruangan, maupun di dalam ruangan. Jika tanaman ini berada di pot dan dipajang didalam ruangan, lakukan penyiraman 3 atau 4 hari sekali agar media tanam tetap kering. Sebaiknya, ganti pot tanaman selama 3 tahun sekali. Hal ini cukup rumit karena ranting yang panjang berliku-liku akan mudah patah.

Harga Tanaman Operculicarya Pachypus

Tanaman ini, bisa kita miliki dengan harga yang cukup beragam tergantung dari cara dari budidayanya. Namun, harga tanaman induknya bisa mencapai jutaan bahkan puluhan juta rupiah. Jika Anda tertarik untuk membudidayakan tanaman ini, untuk ukuran tinggi tanaman 5 cm bisa terjual dengan harga Rp. 150.000. Dengan harga yang cukup terjangkau tentu akan menjadi peluang bisnis.

Dikutip dari berbagai sumber, simak harga tanaman Operculicarya Pachypus berdasarkan jenis budidayanya:

1. Wild Specimen

Operculicarya Pachypus WildSpecimen/Tokopedia.com/Bennoli

Dikutip dari tokopedia, Operculicarya Pachypus dewasa dengan tinggi batang dari batas media sekitar 25 cm, diameter batang bawah 7,5 cm, panjang batang dahan 25 cm berharga 18 juta rupiah. Tanaman ini memiliki harga yang mahal karena didatangkan langsung dari afrika dan sudah memiliki akar yang sehat, sehingga bisa bertahan di daerah beriklim tropis khususnya di Indonesia.

2. Root Cutting

Operculicarya Pachypus Root Cutting/magnifica-plants.com/

Metode root cutting dilakukan dengan cara memotong akar dari pohon induk. Akar tersebut ditanam dan disimpan di tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung hingga muncul tunas. Harga yang ditawarkan untuk tanaman dengan metode ini sekitar 300 ribu hingga 4 juta rupiah. Seperti gambar di atas, untuk tanaman dengan diameter batang kurang lebih 2 cm berharga 350 ribu rupiah.

3. Seed Grown

Operculicarya Pachypus Seed Grown/magnifica-plants.com/

Tanaman dari Madagascar ini bersifat dioecious, yang berarti tanaman berbunga jantan atau betina. Untuk metode seed grown, kita harus memliki tanaman jantan dan betina untuk menghasilkan benih. Benih ini berasal dari bunga yang sangat kecil (kurang dari 2 mm) berwarna hijau kekuningan. Proses pertumbuhan tanaman menggunakan metode ini cukup lambat dan membutuhkan waktu bertahun-tahun.

Dikutip dari beberapa sumber, tanaman yang menggunakan metode ini memiliki harga sekitar 3 – 7 juta rupiah untuk tanaman dengan tinggi minimal 16 cm.

Baca Juga: Terjual Ratusan Juta, Simak Tips Merawat Monstera Variegata

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *