Gunung Rinjani, Kisah Letusan Terdahsyat di Dunia 7,5 Abad Silam

Nama Gunung Rinjani bukanlah nama yang asing bagi para pendaki gunung. Sebuah gunung yang ada Lombok serta memiliki banyak keindahan alam serta menjadi gunung api tertinggi ke dua di Indonesia. Gunung ini memiliki ketinggian 3.726 meter di atas permukaan laut. Keindahan yang ada di Rinjani membuat gunung ini menjadi salah satu gunung yang di dambakan oleh para pendaki. Dibalik keindahannya, gunung ini menyimpan banyak kejadian di masa lampau pada saat proses pembentukkannya.

Berasal Dari Gunung Rinjani-Samalas

Sedikit orang yang tau bahwa 7,5 abad yang lalu Gunung Rinjani bernama Gunung Samalas. Hal itu dapat dilihat dari bentuk tubuh Gunung Rinjani itu sendiri, terlalu besar untuk sebuah gunung berapi tunggal. Gunung Rinjani dan Gunung Samalas merupakan dua gunung kembar karena memiliki sumber pasokan magma yang sama. Dua gunung tersebut bertumbuh bersama-sama apabila dilihat dari rekontruksi topografis yang dilakukan oleh peneliti dari Indonesia-Perancis. Dari rekontrtuksi tersebut, Gunung Samalas memiliki tinggi kurang lebih 4.300 meter diatas permukaan laut.

Letusan Gunung Samalas yang besar menyebabkan gempa vulkanik serta membuat puncak Gunung Rinjani longsor. Tak heran akibat letusan Gunung Samalas membentuk kaldera Segara Anak yang ada saat ini. Bukti lain bahwa terjadi letusan besar yaitu ditemukannya dinding terjal yang di dominasi oleh batupasir setinggi 20 meter di desa Sedau. Fragmen yang menyusun batupasir tersebut adalah batuan beku beragam ukuran dan potongan batu apung. Endapan tersebut merupakan ciri khas produk dari letusan yang dahsyat. Dinding tinggi yang di dominasi batupasir tidak hanya ditemukan di desa Sadau, tetapi ditemukan di pantai Luk. Lokasi pantai Luk sendiri berada 30 kilometer di sebelah tenggara kaldera. Endapan yang terbentuk dengan jarak yang jauh tersebut menunjukkan bahwa letusan tersebut sangat dahsyat.

Rekontruksi Gunung Samalas dan Gunung Rinjani

Keindahan Hasil Letusan Gunung Rinjani-Samalas

Dibalik letusan dahsyat yang terjadi 7,5 abad silam pastinya menghasilkan morfologi yang indah. Semua keindahan yang terbentuk di gunung ini tidak dapat lepas juga dari proses geologi. Akibat letusan tersebut dan beberapa keindahan yang ada membuat Rinjani menjadi geopark yang di akui oleh UNESCO. Berikut ini adalah keindahan alam yang merupakan ciri khas dari Gunung Rinjani.

1. Kaldera Samalas

Kaldera Samalas memiliki ukuran 6 kilometer x 8,5 kilometer dengan tinggi 800 meter yang dihasilkan dari letusan Gunung Samalas itu sendiri. Di dalam kaldera Gunung Samalas terdapat Segara Anak dan Gunung Barujari yang aktif. Semua keindahan yang ada di Gunung Rinjani dapat di lihat di dinding kaldera Gunung Samalas atau di Puncak Rinjani.

Pemandangan Kaldera Samalas

2. Danau Segara Anak

Selanjutnya ada Danau Segara Anak yang berada di kaldera Gunung Samalas di ketinggian 2.009 meter diatas permukaan laut. Danau Segara Anak memiliki luas 11.126 hektar dan kedalaman 205 meter. Danau ini termasuk ke dalam danau vulkanik air hangat terluas di dunia karena memiliki suhu 5 hingga 7 derajat celcius. Di sekitar Danau Segara Anak dapat digunakan untuk berkemah dan memancing karena ada berbagai jenis ikan yang ada di danau tersebut. Bukan hanya dijadikan sebagai tempat wisata, Danau Segara Anak juga menjadi tempat ritual keagamaan umat Hindu yang bernama Puncaka Mulang Pekelem dan dilaksanakan setiap tanggal 5 November.

Danau Segara Anak

3. Gua Susu

Gua ini merupakan gua alami yang terbentuk akibat lahar yang mendingin dengan cepat akibat kontak dengan udara dan tanah. Ruang kosong pada gua ini terbentuk akibat lahar bagian dalam yang cair dan panas sehingga lava yang cair tersebut tetap mengalir dan membentuk ruang kosong. Gua ini diberi nama Gua Susu karena airnya yang berwarna putih kekuningan. Air ini berwarna seperti susu karena pengaruh dari travertin atau deposit karbonat (CaCO3).

Gua Susu

Buat kalian yang ingin melihat fenomena geologi 7,5 abad tahun yang lalu, Gunung Rinjani merupakan pilihan yang tepat. Pastinya perjalanan kalian akan sangat berkesan karena terkesima dengan pemandangan indah Rinjani. Semoga artikel ini membantu kalian mengetahui bagaimana keindahan di Gunung Rinjani terbentuk akibat proses yang sangat panjang ya!

Baca juga: Gunung Everest, Dasar Laut yang Menjadi Atap Dunia

Sumber: Determination of Material Characteristics and Shear Wave Velocity of Volcanic Sediment Layer of Mount Samalas Using MASW Technique
Caldera of Samalas
Source of the great A.D. 1257 mystery eruptionunveiled, Samalas volcano, Rinjani VolcanicComplex, Indonesia

4 komentar untuk “Gunung Rinjani, Kisah Letusan Terdahsyat di Dunia 7,5 Abad Silam”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *