Bye Mata Panda! Ini 5 Eye Cream Terbaik yang Bisa Kamu Coba

Apakah kamu bangun setiap pagi tampak seperti habis begadang semalaman atau bahkan terlihat seperti seekor panda dengan lingkaran hitam di sekitar mata? Mungkin ini saatnya kamu untuk mulai rutin menggunakan produk eye cream terbaik yang bisa membantu mengatasi masalah mata panda kamu. Hal-hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor yang menyebabkan munculnya lingkaran hitam, garis halus dan mata bengkak seperti, hormon genetika, gaya hidup, pola makan, stress, dan beberapa faktor lainnya.

Source : Pinterest

Mau mengatasi mata panda, tapi kamu tidak ingin mengeluarkan banyak uang untuk treatment di klinik kecantikan yang mahal, coba deh kamu pertimbangkan untuk investasi pada produk eye cream terbaik.

Nah, ada baiknya kamu ketahui dulu kandungan dan khasiat apa saja yang ada di dalam produk eye cream terbaik. Contohnya, eye cream dengan kandungan retinol sangat ampuh untuk menghilangkan garis-garis halus, sedangkan eye cream dengan kandungan kafein sangat bagus untuk mencerahkan. Selain itu kamu juga dapat memilih eye cream yang ringan, kalau kamu lebih menyukai konsistensi yang lebih lembut.

Berikut adalah 5 eye cream terbaik yang pastinya affordable dan bisa membuatmu merasa seperti melakukan treatment mahal di klinik kecantikan.

Baca Juga Artikel : Skincare yang Aman dan Terdaftar BPOM

1. Skintific 360 Crystal Massager Lifting Eye Cream

rekomendasi eye cream terbaik dari local brand skintific

Source : Skintific

Skintific 360 Crystal Massager Lifting Eye Cream merupakan salah satu eye cream terbaik yang dilengkapi dengan crystal pen yang dapat berputar 360० dan dapat menyentuh setiap sisi kulit area mata dengan maksimal. Permukaan yang dilapisi 184 kristal dengan sensasi dingin, dapat menyamarkan garis halus dalam 3 menit. Selain itu, produk ini juga memiliki teknologi mikro elektrik dari Jerman yang berfungsi untuk memperbaiki daya serap kandungan aktif.

  • Kandungan dan Manfaat :
    • 3D Peptides : Menstimulasi produksi kolagen dan mengurangi garis halus serta mencegah kerutan secara efektif.
    • Niacinamide : Mencerahkan area mata dan mengurangi tampilan bawah mata yang gelap.
    • Caffeine : Mengurangi penampilan mata sembab/bengkak dan mencerahkan area kulit mata.

2. Somethinc Game Changer Tripeptide Eye Concentrate Gel

eye cream terbaik dari somethinc dengan kandungan tripeptide

Source : Somethinc

Somethinc Game Changer Eye Gel ini mengandung tiga peptide yang berfungsi untuk merawat kontur kulit sekitar mata, mengatasi mata lelah seperti lingkaran hitam, kantung mata, kerutan, dan penuaan pada mata akibat paparan blue light sehari-hari. Tekstur gel yang ringan dapat menyerap dengan cepat dan membuat area mata terasa lembut dan terjaga. Eye cream terbaik dari Somethinc ini dilengkapi oleh ceramic tip untuk memberikan sensasi sejuk & segar pada mata.

  • Kandungan dan Manfaat :
    • 3 Peptides : Membantu mengurangi puffy eyes, lingkaran hitam, dan tanda-tanda penuaan.
    • Caffeine : Merawat kekencangan kulit di sekitar mata.
    • Poria Cocos Extract : Mencegah tanda-tanda penuaan di sekitar mata.
    • Artichoke Extract : Membantu mengurangi kantong mata dan mencerahkan mata panda.

3. Avoskin Intensive Nourishing Eye Cream

eye cream terbaik merek avoskin, kandungan utama squalane

Source : Avoskin

Avoskin Intensive Nourishing Eye Cream ini merupakan produk eye cream terbaik yang memiliki tekstur ringan, mudah menyerap, dan berfungsi untuk membantu mencerahkan kulit di sekitar area mata, menyamarkan lingkaran hitam, garis halus, kantung mata, serta menjaga area kontur mata agar tetap sehat, segar, dan lembap.

  • Kandungan dan Manfaat :
    • Squalane : Melembabkan dan bagus untuk anti aging.
    • Alpha Arbutin : Mengurangi pembentukan melanin, memperbaiki munculnya tanda-tanda penuaan, melasma, dan pigmentasi pasca inflamasi.
    • Kojic Acid : Antioksidan, mencerahkan kulit, mengurangi hiperpigmentasi akibat paparan sinar matahari.
    • Sodium Hyaluronate : Meningkatkan tingkat kekencangan kulit, menghaluskan garis-garis halus, dan menghidrasi kulit.
    • Ekstrak Edelweiss : Merawat kerusakan kulit akibat sinar matahari dan memperbaiki skin barrier.
    • Peptide : Meningkatan skin barrier, mengurangi kerutan, meningkatkan elastisitas kulit.
    • Retinol : Merangsang produksi kolagen baru, menyamarkan kerutan dan mencerahkan kulit di area sekitar mata.
    • Ekstrak DNA : Memproduksi kolagen pada kulit dan membantu mengencangkan kulit.
    • Vitamin E : Antioksidan, menjaga kelembaban kulit dan memberi perlindungan terhadap sinar matahari.

4. The Bath Box Eye Essential Serum

produk eye cream terbaik dari the bath box eye essential serum

Source : The Bath Box

The Bath Box Eye Essential Serum memiliki tekstur gel cream. Serum ini tidak hanya dapat digunakan untuk area bawah mata saja, tetapi eye cream terbaik dari The Bath Box ini bisa dipakai di seluruh area mata, termasuk pada area kelopak mata karena mengandung bahan-bahan aktif yang disebut Beautifeye yang merupakan bahan aktif pertama di dunia yang berfungsi untuk mengangkat kelopak mata yang kendur.

  • Kandungan dan Manfaat :
    • Cytobiol Lumin-Eye : Aktif memperbaiki kontur mata dengan meningkatkan mikrosirkulasi di area mata.
    • Beautifeye : Aktif pertama yang teruji klinis mampu mengencangkan kelopak mata.
    • 10% Eyeseryl : Tetrapeptide anti-puffyness.

5. Whitelab Eye Cream

eye cream whitelab dengan kandungan peptidecomplex-9

Source : Whitelab

Whitelab juga merupakan salah satu brand yang memiliki produk eye cream terbaik, diformulasikan dengan kekuatan tiga kandungan utama yaitu, PeptideComplex-9, Caffeine, dan Niacinamide yang dapat membantu merawat elastisitas kulit, menyamarkan kerutan, meningkatkan produksi kolagen, meregenerasi sel-sel kulit pada area sekitar mata, meningkatkan hidrasi dan kelembaban kulit, serta mencerahkan area sekitar mata sehingga tampak lebih segar.

  • Kandungan dan Manfaat :
    • PeptideComplex-9 : Kombinasi dari 9 jenis peptides yang dapat membantu merawat elastisitas kulit & menyamarkan kerutan di area sekitar mata
    • Caffeine : Membantu memberikan efek mengencangkan di area bawah mata.
    • Niacinamide : Mencerahkan kulit dan menyamarkan kantung mata sehingga tampak lebih cerah dan segar.

Baca Juga Artikel : Ini Rangkaian Skincare yang Wajib Kalian Tahu!

Setelah baca-baca rekomendasi di atas, sekarang sudah tahu belum kamu butuh eye cream yang mana? Kalau masih bingung, yuk mampir ke website atau aplikasi Sociolla untuk tau lebih banyak tentang eye cream. Mau punya mata yang sehat dan cantik? Dapatkan eye cream terbaik untuk kamu, hanya di Sociolla.

Sociolla call to action poster

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *