Skill Dasar Wajib diMiliki Untuk Menghadapi Era Digital

Saat ini sekolah saja tidak cukup untuk menghadapi zaman, yang mana dunia online pun ikut dalam perkembangan bisnis. Perkembangan teknologi yang sangat cepat sudah mengubah pandangan banyak orang terhadap skill dasar yang wajib dimiliki kita. 

Mengurus diri, membuat makanan, belanja ke supermarket bukan lagi sebuah prioritas sebab semua hal tersebut bisa dipelajari dengan mudah tanpa perlu bimbingan orang tua sekalipun. Saat ini juga ada berbagai layanan yang mengurus semua hal itu. 

Berikut ini ada beberapa skill dasar yang wajib dipersiapkan untuk kita mampu berkompetisi secara global di saat pesatnya perkembangan teknologi. 

Asah Keahlian Ini untuk Hadapi Era Digital

1. Kendali Diri

Apakah kamu sadar jika internet telah menjadi bagian paling penting pada kehidupan sekarang ini? Melihat zaman sekarang yang banyak mengandalkan media sosial untuk hiburannya tidak lagi menjadi hal yang tabu. Tetapi, dampak dari kebiasaan tersebut tidak banyak orang yang menyadarinya. 

Kita yang kebanyakan melihat kehidupan orang lain di media sosial akan bingung terhadap dirinya sendiri. Hal yang lebih parahnya lagi yaitu mereka akan mengidam-idamkan kehidupan orang lain. 

2. Berkomunikasi secara lebih efektif 

Keahlian dasar yang perlu dimiliki kita berikutnya yaitu cakap saat berkomunikasi. Kita yang kemampuan komunikasinya baik bisa lebih mudah memberikan idenya secara detail dan jelas. 

Dibandingkan menanyakan mereka ingin menjadi apa di masa yang akan datang, lebih baik mempertanyakan bagaimana cara untuk mencapai cita-cita yang mereka inginkan. Jadilah teman diskusi yang nyaman untuk sekeliling selama mereka sedang menyusun perencanaannya. Tanyakan bagaimana kesulitan dan perkembangan dari rencananya. Perlahan-lahan, mereka akan terbiasa untuk menjelaskan hal-hal sulit dengan terencana dan jelas. Apabila kita bisa menjelaskan idenya dengan lancar, maka tidak sulit untuk nya saat bekerja sama dengan orang lain di luar sana. 

3. Menciptakan relasi 

Jika kemampuan dalam berkomunikasi nya telah terpenuhi, kita bisa dengan mudah menciptakan relasi sebab sejatinya kesuksesan pada zaman 4.0 merupakan mengenai kolaborasi. 

Keahlian dasar yang perlu kita miliki ini dapat dibangun dalam komunitas atau organisasi. Biarkan akan ikut dalam berbagai aktivitas ekstrakurikuler di sekolahnya. Bertemu teman dengan berbagai karakter yang bisa mengajarkan kita tentang pentingnya hubungan antar anggota demi mewujudkan tujuan berorganisasi. 

4. Berpikir kreatif dan kritis 

Pemikiran kritis merupakan cara di tengah-tengah  kompleksitas dunia. Tidak hanya berpikir secara kritis, kita pun perlu kreatif dalam mencari cara baru untuk menyelesaikan masalah dengan cara yang sangat efektif. Kedua hal di atas bisa membuka banyak sekali kemungkinan. Misalnya, kita ambil contoh kisah dari Kartini yang mempertanyakan tentang kesetaraan perempuan dan laki-laki dalam hal pendidikan. 

Dengan berpikir kreatif, Kartini bisa mengajar para wanita pada zaman tersebut secara diam-diam dan dampaknya sekarang terasa untuk semua perempuan di Indonesia. 

5. Pemecahan masalah 

Kemampuan dalam memecahkan masalah merupakan skill dasar yang perlu dimiliki kita. Inilah tahap akhir dari cara berpikir secara kreatif dan kritis. Sebagai wadah mewujudkan hasil kreativitas dan pemikirannya bisa disalurkan lewat organisasi yang tepat dan sesuai dengan bakat dan minat kita. Disana mereka bisa belajar dan berdiskusi untuk menemukan solusi. 

6. Menguasai Teknologi

Perkembangan teknologi yang tidak pernah berhenti. Dahulu, handphone Nokia yang sekarang dikenal menjadi HP jadul sudah sangat keren pada masanya. Saat ini, banyak sekali smartphone keren yang memiliki teknologi lebih canggih. 

Biarkan kita mengeksplorasi semua teknologi yang ada di zaman ini, mulai dari perangkat smartphone sampai aplikasi. Dibandingkan harus membatasinya sebab takut kecanduan, mengedukasi dan terus mendampinginya merupakan langkah yang tepat. 

Arahkan cara untuk bagaimana memanfaatkan teknologi dengan tepat dan efektif. Misalnya, kita suka dengan aktivitas media sosial. Doronglah mereka memanfaatkan smartphone nya untuk merekam berbagai kegiatan produktif sederhana, lalu media sosial dijadikan sebagai wadah untuk menaruh semua karyanya. 

7. Kecerdasan emosional 

Skill terakhir yang wajib dimiliki yaitu kecerdasan emosional. Ini merupakan kemampuan untuk mengontrol dan memahami perasaan diri nya atau yang dirasakan oleh orang lain. Dengan cerdas secara emosi, kita tidak akan mudah tenggelam pada ketegangan emosinya. 

Nah, itu tadi beberapa skill dasar yang perlu kita miliki untuk menghadapi gempuran era digital pada masa ini dan masa depan. Semoga ulasan di atas bisa membantu kamu untuk menyiapkan generasi yang lebih baik ya!

12 thoughts on “Skill Dasar Wajib diMiliki Untuk Menghadapi Era Digital”

  1. Poin2 yg sangat benar di jaman sekarang dan perlu dikembangkan pada generasi sekarang untuk masa depan generasi yang lebih baik lagi.

  2. Sangat setuju dengan ulasannya. Menghadapi era digital sekarang ini, diperlukan bukan hanya keterampilan dalam menggunakan teknologi penggunanya, namun juga aspek digital citizenship, yaitu kesadaran untuk menggunakan teknologi sesuai dengan nilai dan norma yg baik dan benar. Dengan demikian teknologi menjadi alat untuk membantu kehidupan manusia menjadi lebih baik, bukan kehidupan manusia pafa akhirnya dikendalikan oleh teknologi.

  3. Reynaldo Panggabean

    Era digital saat ini memang memberikan banyak keuntungan :
    1. Percepatan
    2. Kreatifitas semakin linear dengan monetize (menghasilkan income)

    Setuju bahwa situasi diatas perlu dihadapi dengan wisdom dan kecerdasan emosional yang matang agar digitalisasi tidak membuat kita menjadi orang yang “tertindas” oleh keinginan yang tidak terkendali.

  4. Dengan mengasah keahlian dapat meningkatkan bakat-bakat yang terpendam dalam diri individu, yang pada dasarnya sudah ada dari sejak lahir, terlepas dari itu akhlak dari individu itu sendiri juga harus tetap mendapat perhatian untuk tetap diasah. karena banyak di era digital ini sifat saling menghormati sudah sangat terkikis. Berkurangnya sikap hormat kepada orang yang lebih tua, antar agama dan juga kepada antar golongan.

  5. Semua yang disampaikan tersebut sudah sangat baik untuk dimiliki oleh pelaku bisnis sebagai skill yang sangat dasar. Saya menambahkan 2 unsur dasar yg juga perlu dimiliki yaitu Motivasi yang kuat dan inovatif.

  6. Sangat setuju sekali, namun demikian kita juga harus bisa memberi edukasi edukasi agar technology bisa berkembang dengan positif

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *