Review Daihatsu Rocky, Mobil Terjangkau dengan Fasilitas Canggih

Pada tahun 2020, Daihatsu merilis salah satu keluaran terbaru produk mobil mereka, Daihatsu Rocky. Apa saja sih fitur canggih yang ditawarkan dari Daihatsu Rocky ini? Simak review lengkapnya di bawah ini!

Mobil Gaya Klasik dengan Sistem Canggih

Daihatsu Rocky merupakan seri mobil klasik Daihatsu yang pernah dirilis pertama kali pada tahun 1989 hingga 1993, dan generasi keduanya dirilis pada tahun 1994 hingga 1999. Kemudian, Daihatsu menghentikan perilisan serial Rocky selama 10 tahun.

Dalam acara Tokyo Motor Show 2019, seri Daihatsu Rocky muncul kembali di pasaran. Kemunculan generasi baru Rocky ini hadir dengan teknologi yang setara dengan mobil-mobil hybrid generasi terbaru.

Fitur Andalan Daihatsu Rocky

Daihatsu Rocky generasi baru menghadirkan fitur-fitur canggih didalamnya, berikut beberapa fitur andalannya.

Daihatsu New Global Architecture (DNGA)

Daihatsu merupakan salah satu pionir perusahaan otomotif tertua di dunia yang mengharuskan produksi mobilnya dilakukan secara ketat.

Tahun 2019, Daihatsu melakukan pembaharuan model arsitektur mobilnya yang mengikuti tren modern, yang disebut sebagai Daihatsu New Global Architecture (DNGA).

DNGA sendiri memiliki prinsip produksi yang terdiri dari:

  • Kualitas terbaik dengan harga terjangkau
  • Fokus pada kualitas produk
  • Menghadirkan produk dengan teknologi terkini

Advanced Safety Assist (ASA)

Daihastu Rocky generasi terbaru merupakan mobil yang menerapkan teknologi Advanced Safety Assist (ASA), teknologi ini berupa sistem keamanan 6 lapis untuk mengurangi resiko kecelakaan.

Teknologi ASA sendiri terdiri dari:

  • Pre-Collision Warning, peringatan pada saat kendaraan terlalu dekat dengan kendaraan di depannya.
  • Pre-Collision Braking, sistem rem otomatis saat kendaraan terlalu dekat dengan objek/kendaraan di depannya.
  • Pedal Misoperation Control, rem otomatis untuk meminimalisir kesalahan pengendalian pedal.
  • Front Departure Alert, Peringatan dini saat kendaraan di depan mendekat.
  • Lane Departure Warning, Peringatan dini kendaraan di samping kanan dan kiri.
  • Lane Departure Prevention, Pencegahan hilang kendali saat pengemudi tidak fokus di jalan.

Teknologi Turbocharger

Daihatsu Rocky terbaru menghadirkan teknologi turbocharger, dimana mesin kendaraan ini akan membantu Anda mengendarai mobil dengan cepat, mulus, dan tidak berisik.

Daihatsu Rocky dengan turbocharger juga disinyalir lebih ringan dan kuat pada saat digunakan perjalanan jauh jika dibandingkan dengan mobil yang tidak menggunakan teknologi ini.

Full Technology Display

Rocky terbaru menghadirkan tampilan display setting 100% hybrid, dengan fitur layar sentuh dan tampilan yang bisa diatur sesuka hati.

Fitur display setting Rocky terbaru ini akan membuat Anda merasakan pengalaman mengendarai mobil dengan tampilan desktop yang terpasang di mobil Anda.

Android Auto Integration

Daihatsu Rocky memiliki fitur lain yang tak kalah keren, yaitu Android Auto-Integration. Mobil ini akan terhubung secara digital menggunakan fitur-fitur Android, mulai dari tampilan interface Android hingga beragam fitur didalamnya.

Selain itu, Daihatsu Rocky juga telah memiliki sistem kabel HDMI dan charger portabel sehingga ponsel Anda bisa langsung terhubung dengan kendaraan ini.

Ruang Mobil yang Luas

Daihatsu Rocky terbaru memiliki ruangan dan storage yang berukuran cukup luas dan nyaman. Storage dalam Daihatsu Rocky juga dilengkapi dengan storage untuk meletakkan ponsel, penyangga cup, bottle holder, under-seat tray, dan console box.

Harga Daihatsu Rocky

Dengan berbagai fitur yang ditawarkan oleh Daihatsu Rocky terbaru, menurut Anda, berapa harga dari Daihatsu Rocky ini?

Harga Daihatsu Rocky dibanderol dengan harga Rp200 – 250 juta. Beragam teknologi dan fitur yang dimiliki oleh Daihatsu Rocky ini membuat banyak penggemar otomotif bisa mendapatkan mobil canggih Daihatsu ini dengan harga yang cukup terjangkau.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *