Ingin Memulai Bisnis Laundry? Simak Ulasan Berikut ini!

Sumber : unsplash.com

Memulai bisnis laundry atau jasa laundry tidaklah mudah. Kita perlu mengetahui bagaimana kekurangan mencuci pakaian secara mandiri, sehingga kita dapat mengetahui alasan mengapa kita bisa memulai bisnis laundry. Jasa laundry merupakan solusi bagi orang-orang yang ingin pakaian mereka menjadi lebih bersih, wangi, rapi dan tentunya efisien. Setiap hari kita memulai aktivitas dari pagi hingga malam. Kegiatan keseharian kita sering kali membuat tubuh kita berkeringat sehingga menyebabkan pakaian yang kita kenakan menjadi kotor dan beraroma kurang sedap. Ketika pakaian kita sudah kotor dan beraroma kurang sedap maka kita akan menumpuknya kemudian kita cuci supaya dapat kita pakai kembali. Aktivitas mencuci merupakan aktivitas rutin yang kita lakukan supaya pakaian kita dapat kita kenakan kembali dengan kondisi bersih dan harum. Terdapat 2 (dua) cara mencuci yang dapat kita lakukan yaitu dengan cara mencuci dengan tangan atau mesin cuci.

Cara Mencuci Pakaian dengan Mesin Cuci

Bagi sebagaian orang lebih suka mencuci menggunakan mesin cuci, selain lebih efisien dan praktis bagi sebagian orang, menggunakan mesin cuci mampu menghilangkan noda lebih banyak. Menggunakan mesin cuci lebih efektif dikarenakan langkah-langkah nya sebagai berikut :

  • Masukan pakaian kedalam tabung mesin cuci.
  • Isi tabung mesin cuci menggunakan air hangat. Dan sesuaikan volume air sesuai dengan manual book mesin cuci.
  • Jalankan mesin cuci. Semakin banyak pakaian didalam tabung, maka siklus pencucian akan semakin lama.
  • Setelah siklus pencucian selesai, keluarkan airnya melalui selang pada bagian belakang mesin cuci.
  • Jalankan siklus pembilasan kemudian apabila mesin cuci merupakan mesin cuci semi otomatis maka mesin cuci akan membuang sisa-sisa air pembilasan.
  • Keluakan pakaian dari mesin cuci kemudian gantung untuk mengeringkan.

Berikut merupakan langkah-langkah mencuci dengan mesin cuci. Namun, bagi sebagian orang di kota besar mereka merasa tidak ada waktu atau tidak memiliki cukup tenaga untuk mencuci dengan mesin cuci dikarenakan setelah pulang dari tempat kerja mereka memilih untuk beristirahat. Sehingga menggunakan jasa laundry merupakan pilihan tepat bagi mereka. Selain karena mereka tidak memerlukan tenaga untuk mencuci dengan menggunakan jasa laundry mereka tidak perlu untuk menyetrika pakaian. Selain itu, covid-19 membuat orang-orang memilih jasa laundry karena menilai dengan menggunakan jasa laundry pakaian yang mereka kenakan lebih bersih dan rapi. Ini dibuktikan dengan menjamurnya bisnis laundry ketika Covid-19.

Baca Juga : Tips Singkat Memilih Jasa Laundry Terbaik yang Menjaga Kualitas Pakaian Anda seperti Baru

Jenis-jenis Bisnis Laundry

Jasa laundry merupakan salah satu bisnis yang mengalami peningkatan permintaan saat Covid-19 di Indonesia. Dengan meningkatnya permintaan jasa laundry maka mulai bermunculan bisnis-bisnis laundry baru. Adapun beberapa jenis bisnis laundry yang saat ini masih menguntungkan, diantaranya :

1. Bisnis Laundry Kiloan

Bisnis laundry kiloan adalah sebuah bidang usaha yang menawarkan jasa cuci pakaian atau sejenisnya dengan menghitung bobot pakaian dalam kilogram sehingga harga jasa cuci pakaian atau sejenisnya dihitung berdasarkan total bobot pakaian dikali dengan harga per kilogram dengan asumsi 1 kg (kilogram) pakaian untuk 8-10 potong pakaian orang dewasa. Laundry kiloan merupakan pilihan utama dibanding dengan laundry satuan dikarenakan harga laundry kiloan lebih murah dari harga laundry satuan. Dikarenakan permintaan laundry kiloan yang cukup tinggi maka peminat orang-orang untuk menjalankan bisnis laundry kiloan cukup besar. Selain itu terdapat pertimbangan dalam memulai bisnis laundry kiloan, diantaranya:

  • Cenderung bertahan lama.
  • Dapat dimulai dengan modal seadanya.
  • Dibutuhkan banyak orang.
  • Praktis dan sederhana.
  • Harga yang menguntungkan.

Selain kelebihan dari bisnis laundry kiloan. Bisnis laundry kiloan juga memiliki beberapa kekurangan, diantaranya :

  • Modal yang sederhana membuat persaingan bisnis ini cukup ketat.
  • Saat mesin rusak atau membutuhkan perawatan, bisa menyebabkan kerugian yang cukup banyak dikarenakan harus mengurangi jumlah orderan harian.
  • Apabila terdapat pakaian atau sejenis nya yang hilang atau rusak, anda memiliki kewajiban untung membayar ganti rugi.

2. Bisnis Laundry Self Service

Bisnis Laundry Self Service adalah sebuah bidang usaha yang menawarkan jasa penggunaan mesin cuci pakaian atau sejenisnya dimana konsumen mencuci sendiri pakaian mereka dengan menggunakan mesin cuci yang telah disediakan. Seiring berjalan nya waktu, bisnis laundry self service mengalami peningkatan permintaan dikarenakan beberapa hal berikut:

  • Memilih waktu yang lebih fleksibel.
  • Memiliki keuntungan privasi.
  • Cucian tanggung jawab pelanggan.
  • Tidak membutuhkan banyak karyawan.

Bisnis laundry self service juga memiliki beberapa kekurangan, diantaranya :

  • Varian layanan terbatas dikarenakan self service.
  • Memerlukan modal yang lebih besar dari laundry kiloan dikarenakan harga mesin laundry koin lebih mahal.

Sumber : Geliat Bisnis Laundry Koin vs Laundry Kiloan, Pilih Mana?

Apa Saja yang Perlu Menjadi Pertimbangan Sebelum Memulai Bisnis Laundry?

1. Merek Laundry Sendiri atau Franchise

Untuk memulai sebuah bisnis laundry, terlebih dahulu kita tentukan apakah ingin memulai dengan merek laundry sendiri atau franchise. Apabila kamu memilih merek laundry sendiri, tentunya kamu memiliki beberapa keunggulan yaitu kamu tidak perlu mengeluarkan biaya untuk membeli sebuah franchise, kamu bebas untuk menentukan konsep laundry dan standar-standar tertentu yang kamu inginkan. Kemudian apabila kamu memilih membeli franchise laundry, maka kamu tidak perlu bingung dengan modal yang kamu butuhkan untuk membangun bisnis laundry, selain itu apabila kamu memilih franchise yang tepat kamu tidak perlu membangun brand dengan waktu yang cukup lama. Dikarenakan standart kualitas brand franchise tersebut sudah terjamin dan masyarakat sudah familiar dengan brand franchise tersebut. Selain itu kamu tidak perlu mengeluarkan modal marketing.

2. Hitung modal yang diperlukan

Sebelum memulai bisnis laundry, tentukan jenis laundry mana yang sesuai dengan modal yang kamu miliki selain itu km juga perlu memperhitungkan biaya sewa tempat, biaya karyawan serta jumlah unit mesin cuci yang ingin kamu gunakan.

3. Pertimbangkan Pemilihan Lokasi

Pilihlah lokasi yang strategis seperti pusat perkantoran atau pendidikan yang disekitarannya terdapat rumah tinggal, Apartemen atau kos-kosan sehingga calon costumer kamu dapat menjangkau lokasi laundrymu dengan mudah.

4. Lakukan Riset Pesaing dan Pasar

Sebelum memulai bisnis laundry lakukanlah riset pesaing dan pasar di lokasi yang kamu inginkan. Dalam melakukan riset pesaing dan pasar kamu dapat mengamati pesaingmu dengan cara menghitung pelanggan harian dan kapasitas volume pakaian yang dapat mereka tampung. Apabila permintaan lebih tinggi dari penawaran maka kamu dapat bersaing secara sehat. Selain itu lakukan riset pasar, apa profesi calon kostumer kamu. Ada baiknya carilah lokasi di area perkantoran, dikarenakan calon kostumer kamu sebagian besar berprofesi sebagai karyawan sehingga kebanyakan dari mereka tidak memiliki waktu untuk mencuci pakaian.

5. Berikan Pelayanan Terbaik

Berikanlah pelayanan terbaik seperti ketepatan waktu, kualitas cucian, variasi pelayanan, serta promo menarik bagi costumer kamu. Lakukanlah secara konsisten supaya costumer kamu kembali untuk mencuci pakaian mereka ditempat laundrymu.

Baca Juga : Usaha Laundry Kiloan: Modal Minim dan Potensi Menggiurkan

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *