Masker Rambut Kering dari Bahan Alami yang Mudah Dibuat di Rumah. Hasilnya kayak ke Salon!

Rambut kering
Credits to : sulanyc.com

Cara merawat rambut kering gimana kak ?

Salah satu cara untuk merawat rambut kering dan rusak adalah dengan masker rambut. Merawat rambut kering dengan masker rambut dinilai ampuh dan efektif untuk menutrisi dan menghidrasi rambut kering, hanya dalam waktu sekitar 20 menit.

Kandungan dalam masker rambut biasanya berguna untuk menutrisi (deep conditioning), menghidrasi, melembabkan, serta membuat rambut tampak berkilau. Kamu bisa mendapatkan perawatan masker rambut di salon atau dengan membeli hair mask yang dijual di supermarket dan online shop. Perawatan ini bisa kamu lakukan seminggu sekali untuk hasil yang maksimal.

Rambut ku kenapa bisa kering banget ya kak ?

Bete banget rasanya kalau rambut lagi kering. Rambut jadi kelihatan gak sehat, rapuh, kusut, kusam, dan susah diatur. Biasanya rambut kering ini terjadi akibat hilangnya minyak alami rambut di lapisan terluar.

Penyebabnya bisa bermacam-macam loh, girls.

  1. Shampoo.
    Tidak semua shampoo itu sama. Ada beberapa jenis shampoo yang bisa bikin rambut kamu terasa kering dan kusut setelah keramas. Yang harus kamu pahami adalah jenis rambut setiap orang itu berbeda-beda. Shampoo yang cocok di orang lain, belum tentu cocok untuk rambut kamu. Karena itu, kamu perlu menemukan shampoo yang sesuai untuk jenis rambutmu.
  2. Terlalu lama keramas.
    Keramas dengan air hangat boleh-boleh aja sih. Tapi jangan terlalu lama ya. Keramas dengan air hangat yang terlalu lama bisa bikin rambut kamu rusak dan kering. Keramas lebih disarankan menggunakan air dingin untuk menjaga kelembaban rambut.
  3. Terlalu lama terpapar sinar matahari.
    Indonesia memiliki 2 musim, musim panas dan musim hujan. Nah, ketika memasuk musim panas, matahari akan bersinar sangat terik. Untuk itu, usahakan rambutmu tidak terlalu lama terpapar sinar matahari ya. Kamu bisa gunakan topi untuk melindungi rambutmu. Rambut yang terlalu lama terpapar sinar matahari akan menghilangkan kelembaban, menjadi rapuh, kusam, gatal, dan kering.
  4. Kekurangan vitamin dan mineral
    Vitamin dan mineral tertentu sangat berpengaruh untuk menjaga kesehatan rambut. Kekurangan vitamin E dan C, Zinc, serta Kalsium bisa menyebabkan rambut kusam, rapuh, dan kering.

Ada masker rambut kering yang murah gak kak ?

HOmemade Natural hair mask
Credits to : urbancompany.com

Banyak orang rela membayar mahal untuk pergi perawatan ke salon atau membeli masker rambut demi merawat rambutnya. Namun, bukan berarti kamu tidak bisa merawat rambut dengan cara yang sederhana dan tidak menguras kantong ya. Dengan menggunakan bahan-bahan alami yang ada di dapur rumahmu, kamu bisa mendapatkan hasil perawatan seperti ke salon loh. Yuk cari tahu bahan dan cara pembuatannya!

Pertama, bahan-bahan yang harus kalian siapkan untuk membuat masker rambut kering adalah madu, minyak zaitun, dan plain yoghurt.

  1. Madu
Madu sebagai masker rambut kering
Madu sebagai masker rambut kering

Siapkan madu sebanyak 2-3 sendok makan (sesuaikan dengan panjang dan tebal rambutmu).

Madu merupakan humektan alami yang dapat memberikan dan menjaga kelembaban rambut. Madu dibutuhkan bagi rambut kering yang membutuhkan kelembaban ekstra dan mencegahnya hilang kembali.

Madu juga merupakan emolien yang membantu menghaluskan dan melembutkan rambut kering kamu.

Selain itu, madu mengandung keratin yang dapat memperkuat rambut dan mencegah kerusakan rambut akibat panas matahari.

2. Minyak Zaitun

Minyak zaitun sebagai masker rambut kering
Minyak zaitun sebagai masker rambut kering

Yang kedua, siapkan minyak zaitun sebanyak 2 sendok makan.

Minyak zaitun mengandung asam lemak dan vitamin E yang mampu melapisi batang rambut dan memperbaiki lapisan yang sudah rusak.

Manfaat yang dapat dirasakan setelah menggunakan minyak zaitun sebagai masker rambut kering sangat banyak. Rambut akan terlihat lebih berkilau, halus, lembab, menyembuhkan kerusakan rambut, dan mudha diatur

3. Plain Yoghurt

Yoghurt sebagai masker rambut kering
Yoghurt sebagai masker rambut kering

Dan yang terakhir, siapkan 3 sendok makan plain yoghurt.

Yogurt memiliki kadar asam laktat yang tinggi sehingga mampu menghidrasi rambut, menghilangkan kusam, serta menutrisi rambut rusak.

  • Nah, setelah kalian sudah menyiapkan semua bahan tadi, campurkan semuanya. Dan jadilah masker khusus rambut kering!
  • Kalian bisa langsung aplikasikan masker ini dari ujung rambut sampai ke akar rambut. Diamkan selama 20 menit.
  • Lalu kalian bisa keramas sampai bersih.

Setelah melakukan perawatan ini, rambut keringmu perlahan akan menjadi lembut, jatuh, mudah diatur, serta tampak sehat. Kamu bisa gunakan metode perawatan ini seminggu sekali ya. Selama mencoba!

Mau lihat video tutorialnya ?

Mau coba bikin masker rambut dari Flaxseed ?

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *