Saling Mengerti Love Language adalah Kunci Hubungan Langgeng

Ngomongin soal cinta emang gak ada habisnya. Dalam hubungan, Anda pasti sering bertanya-tanya, “Bagaimana sih cara membuat pasangan Anda bahagia?”. Kemudian, “Apakah usaha yang sudah kita lakukan bisa membuat dia senang?”. Sehingga kalian menjalani hubungan dengan berbagai pertanyaan dan rasa cemas yang sering muncul dalam pikiran kalian.

Kalau kalian sering merasakan atau mempertanyakan hal tersebut, kalian berada di tempat yang tepat!. Kenali cara seseorang mengekspresikan perasaan cintanya kepada orang lain atau sering disebut love language. Biar semua overthinking kalian bisa terjawab. Yuk simak sampe habis Yaa!

love language
Source: Freepik.com

Apa itu Love Language?

Seorang penulis dari Amerika Dr. Gary Chapman memperkenalkan buku berjudul The Five Love Language, yang menjelaskan bahwa love language adalah cara bagi seseorang untuk menunjukkan cintanya kepada orang lain dengan cara apa pun baik berupa kata-kata, sentuhan, maupun tindakan. Dalam buku tersebut dijelaskan tipe-tipe love language yang terbagi dalam 5 Tipe.

5 Tipe Love Language

  1. Physical Touch 
    Physical touch atau sentuhan fisik adalah tipe love language  yang didapatkan melalui kontak fisik dengan orang yang kita sayangi. Contohnya adalah berpegangan tangan, pelukan, atau sekedar mengelus kepala, dan lain sebagainya
  2. Quality Time
    Menghabiskan waktu bersama pasangan adalah hal yang membahagiakan bagi setiap orang. Sama halnya dengan love language quality time yang akan memberikan perhatian kepada pasangan ketika bersama
  3. Words of Affirmation
    Bahasa cinta ini dilakukan dengan cara memberi kalimat-kalimat positif kepada pasangan kalian seperti pujian, apresiasi, atau kalimat yang mengekspresikan rasa sayang. Keyakinan bahwa pasangan kalian benar-benar mencintai kalian didasarkan pada love language Words of Affirmation ini . Misalnya, kalian sangat senang ketika dia mengatakan, “Aku sayang banget sama kamu”, atau kalian mengatakan hal itu kepada pasangan kalian.
  4. Acts of Service
    Act of service adalah love language di mana kalian merasa dicintai saat dibantu atau di-support oleh orang yang disayangi. Contohnya, seorang suami berinisiatif untuk membantu istrinya melakukan pekerjaan rumah seperti membersihkan rumah atau mengasuh anak atau sekedar membawakan tasnya.
  5. Receiving Gifts
    Receiving Gift atau menerima hadiah memiliki arti yang spesial khususnya jika hadiah itu diberikan oleh orang yang kita kasihi. Tidak melulu tentang seberapa mahal dan sering hadiah itu diberikan, tetapi seberapa tulus pasangan itu memberikan hadiah. Sekecil apapun hadiah yang diberikan akan menimbulkan reaksi love language ini.

Apa Tipe yang Paling disukai Masyarakat Indonesia?

Dikutip dari GoodStats, pada tanggal 23 Februari 2023. 33% masyarakat Indonesia menyukai love language physical touch dan menjadi love language paling favorit di Indonesia. Setelah itu, quality time menjadi love language kedua dengan presentasenya mencapai 29%. Dengan data itu dapat menjadi bekal yang dapat kalian coba ke pasangan kalian sebelum nantinya kalian menanyakan love languange ke pasangan kalian. Karena love language setiap orang berbeda beda.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *