Kirim paket ke luar negeri lewat JNE? Bisa!

JNE International : kirim paket ke luar negeri

JNE merupakan salah satu perusahaan expedisi terbesar di Indonesia. Siap melayani pengiriman barang ke seluruh Indonesia. Tapi tidak hanya itu saja, JNE juga bisa melakukan kirim paket ke luar negeri juga. JNE menawarkan layanan pengiriman ke luar negeri dengan berbagai pilihan produk dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan.

Layanan International JNE : Kirim Paket ke Luar Negeri

JNE memiliki beberapa produk dan layanan internasional, seperti JNE Express Worldwide (JEXW), JNE International Cargo (JIC), JNE International Freight Forwarding (JIFF), dan JNE International Logistics (JIL). JNE mengirim barang ke luar negeri ke lebih dari 230 negara. Namun, sebelum pengiriman luar negeri lewat JNE, ada beberapa hal yang perlu diketahui dan dipersiapkan terlebih dahulu. Berikut syarat dan ketentuan.

Ketentuan Umum

  • Pengiriman ke luar negeri berlaku di hari kerja di negara tujuan dengan perkiraan waktu penyampaian kiriman (estimate time delivery) bervariasi tergantung zona waktu negara tujuan.
  • Berlaku biaya tambahan untuk kirim paket dengan kondisi khusus.
  • Tidak ada garansi uang kembali (money back guarantee).

Informasi Kirim Paket Ke luar Negeri

  • Commercial invoice perlu dicantumkan jika berhubungan pengiriman International. Dokumen ini menggunakan bahasa inggris dan tidak diperkenankan menggunakan tulisan tangan. Didalamanya terdapat terdapat informasi harga dan jumlah barang yang akan dikirimkan.
  • Pada pengiriman international juga harus cantumkan alamat penerima dengan lengkap, termasuk kode pos, nomor telepon, dan alamat email (jika ada).
  • perhatikan jenis barang yang akan dikirim. Ada beberapa barang yang dilarang atau dibatasi untuk dikirim ke luar negeri, seperti obat-obatan terlarang, senjata api, bahan peledak, bahan berbahaya, uang tunai, perhiasan, makanan mudah busuk, dan lain-lain .
  • pastikan konrfirmasi jasa ekspedisi yang sesuai dengan tujuan negara pengiriman .
  • Sertakan dokumen-dokumen yang diperlukan untuk pengiriman barang tertentu, seperti MSDS (Material Safety Data Sheet) untuk barang berupa cairan atau bubuk, sertifikat kesehatan untuk pengiriman produk makanan, atau dokumen lainnya sesuai dengan ketentuan negara tujuan.

Cek Tarif International lewat JNE

Cari tahu berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk kirim pengiriman International. Untuk itu, bisa lakukan pengecekan tarif JNE internasional dengan beberapa cara berikut ini:

  • Kunjungi website JNE yaitu www.jne.co.id dan pilih menu Produk & Layanan > International Service. Di sana ada daftar produk dan layanan internasional beserta tarifnya.
  • Hubungi customer service JNE di nomor (021) 2927 8888 atau email customercare@jne.co.id untuk menanyakan tarif pengiriman ke negara tujuan.
  • Menggunakan aplikasi JNE Mobile yang bisa diunduh di Google Play Store atau App Store. Pada aplikasi. masukan data pengiriman, seperti asal, tujuan, berat, dan jenis barang, lalu lihat estimasi tarif untuk kirim paket ke luar negeri.

Sumber :

website JNE: Produk dan layanan JNE

Artikel evenpro : Cara kirim barang ke luar negeri lewat JNE

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *