BIKIN MEREMM! Ini 7 Film Horor Terseram, No 5 Paling Serem!

Mau nonton film Horor tapi bingung pilih yang mana? Ini rekomendasi Film Horor terseram mulai dari barat, Korea, hingga lokal yang tersedia di Netflix!

lagi nonton film horor terseram katanya,,,

Kalo punya waktu luang, pasti banyak dari kalian yang bingung dan menghabiskan waktu banget untuk mencari film horor. Kalau kamu suka mencari tantangan tanpa keluar rumah, kamu bisa nih menyaksikan film-film horor Terseram yang ada di Netflix. Bener ga, Kalau genre horor adalah salah satu genre terlaris industri perfilman lokal dan bahkan dunia. Meskipun bikin kapok, film hantu punya sensasi ‘nagih’-nya sendiri. Berikut rekomendasi film horor di Netflix yang cocok disaksikan saat di rumah baik sendiri maupun dengan orang tersayang!

1.Urutan Pertama Dari Film Horor Terseram Ialah “Train to Busan”

Sources : YOUTUBE

  • Quote Terbaik : “Dad, you only care about yourself. That’s why mommy left.”
  • Durasi 1 jam 58 menit
  • Rating : 7,6/10

Kalau kalian menyukai film sejenis zombie, urutan pertama di rekomendasi film horor terseram dan wajib untuk kamu tonton pastinya Train To Busan! Film yang menceritakan mengenai seorang ayah yaitu Seok Woo yang diperankan oleh Gong Yoo dan anaknya yaitu Soo An yang akan pergi ke Busan dengan menaiki kereta untuk menemui Ibu Soo An atau mantan istri Seok Woo sebagai hadiah ulang tahun Soo An. Nahasnya, ternyata kereta yang ditumpangi sang ayah dan anak tersebut dipenuhi oleh zombie yang berasal dari wanita yang memiliki bekas gigitan pada lututnya kemudian ia menggigit petugas wanita dan infeksi pun menyebar ke seluruh gerbong kereta.

2. Film Horor Terseram Berikutnya Adalah Pengabdi Setan (2017)

Rekomedasi film horor terseram
SOURCES : YOUTUBE

SOURCES : YOUTUBE

  • Quote Terbaik:  Kalau memang itu Ibu, kita bilang sama dia supaya nggak ganggu kita lagi.”
  • Durasi : 1 jam 47 menit
  • Rating : 6,5/10

Pengabdi Setan menjadi rekomendasi berikutnya untuk film horor terseram yang harus kamu tonton minimal satu kali seumur hidup! Film garapan Joko Anwar ini merupakan film yang sangat fenomenal serta berhasil meraih 13 nominasi penghargaan FFI 2017.

Cerita dimulai dari sebuah keluarga yang terdiri dari ibu, ayah serta 4 orang anak yang sedang mengalami masalah finansial karena royalti yang tidak diberikan oleh perusahaan rekaman untuk Ibu yang dulunya merupakan penyanyi. Ibu meninggal dunia karena sakit yang telah diderita nya selama 3 tahun belakangan. Tidak hanya meninggalkan duka bagi keluarganya, kematian Ibu juga menyisakan misteri yang terus mengganggu kehidupan keluarga tersebut.

3. Film Horor Terseram Berikutnya Adalah The Ritual (2017)

SOURCES : BEHANCE

SOURCES : YOUTUBE

  • Quote Terbaik: “If the shortcut was a shortcut, it wouldn’t be called a shortcut, it would be called a route”
  • Durasi: 1 jam 34 menit
  • Rating : 6,3/10

Rekomendasi selanjutnya film horor netflix yaitu tayangan horor supranatural yang diadaptasi dari sebuah novel karya Adam Nevill, The Ritual. Film dengan jalan cerita yang klise namun dapat membuat kita penasaran tiap babak ceritanya.

Film ini mengisahkan sekelompok teman masa kuliah yang berkumpul kembali untuk melakukan perjalanan di sebuah hutan Swedia, kemudian bertemu dengan makhluk yang sadis dan selalu mengintai mereka. Di tengah perjalanannya, ternyata tempat yang mereka tuju sedang terjadi perampokan. Pelaku perampokan pun menyadari keberadaan mereka dan kengerian serta kekejaman pun terjadi di tengah hutan tersebut yang menewaskan salah satu kawan dari kelompok tersebut.

4.The Pope’s Exorcist  (2023)

SOURCES : YOUTUBE

  • Quote Terbaik: “Soon we will know all of the other 199 sites on the earth where God is not welcome”
  • Durasi: 1 jam 43 menit
  • Rating: 6,1/10

The Pope’s Exorcist merupakan film terbaru yang rilis pada tahun 2023 dan mengusung konsep pengusiran setan atau roh jahat. Film yang diperankan oleh Russell Crowe ini mengisahkan tentang sebuah keluarga yang harus tertimpa kesialan setelah salah satu anak kerasukan iblis super kuat yakni Asmodeus, sampai akhirnya vatikan mengutus pastor Gabriele Amorth untuk menangani kasus tersebut.

Film ini berlatar mengenai keluarga yang terdiri dari sang Ibu tunggal yaitu Julia, kedua anaknya, Amy dan Henry. Ayah mereka telah meninggal setahun yang lalu dan meninggalkan trauma mendalam bagi Henry, sehingga ia tidak dapat berkomunikasi dengan baik. Mereka semua akhirnya pergi dari New York ke Italia untuk mengurus warisan suami Julia, yaitu sebuah kastil keluarga super besar. 

Kastil itu hendak direnovasi kemudian dijual untuk memenuhi kebutuhan hidup Julia serta anak-anaknya saat kembali lagi ke Amerika. Namun sesampainya disana, Henry mengalami hal yang tidak terduga sampai Julia harus memanggil pastor untuk meminta pertolongan.

BACA JUGA : Rekomendasi Film Horor Netflix Yang Terinspirasi Dari Kisah Nyata

5. EVIL DEAD RISE (2023)

SOURCES : YOUTUBE

  • Durasi: 1 jam 36 menit
  • Rating: 7,5/10

Film horor terseram terbaru ada Evil Dead Rise. Berkisah tentang ibu tunggal yang tinggal bersama tiga anaknya. Mereka tinggal di apartemen lantai paling atas dan suatu hari gempa bumi terjadi. Saat bencana terjadi, anak-anaknya berada di tempat parkir. Akibat guncangan, lantai di tempat parkir menjadi berlubang.Salah satu anaknya kemudian mendapat kitab Necronomicon di ruang tersembunyi. Buku misterius tersebut ia buka sambil memutar lagu dari piringan hitam.Seketika, sang ibu kerasukan roh jahat dan buku itu kembali terbuka dengan sendirinya.Ternyata, suara dari piringan hitam itu adalah suara pemanggil iblis.Nah, itulah daftar beberapa film horor terseram sepanjang masa yang bisa Moms tonton, apabila Moms penggemar genre horor. Bagi Moms yang mudah takut atau memiliki gejala jantung, ada baiknya untuk tidak menonton film-film ini.

6. US (2018)

SOURCES : YOUTUBE

  • Durasi: 1 jam 36 menit
  • Rating: 7,5/10

rekomendasi film horor selanjutnya satu ini juga wajib ditonton. Us yang diproduksi tahun 2018 ini, mungkin salah satu pengalaman menonton film horor yang luar biasa bikin tercengang. Ditemani oleh suami, putra dan putrinya, Adelaide Wilson kembali ke rumah tepi pantai tempat masa kecilnya.

Dihantui oleh pengalaman traumatis di masa lalu, Adelaide semakin khawatir bahwa sesuatu yang buruk akan terjadi. Ketakutan terburuknya segera menjadi kenyataan ketika empat orang asing bertopeng membobol ke rumah penginapan mereka dan memaksa Wilsons dan keluarga berjuang untuk bertahan hidup. Ketika topengnya terlepas, keluarga itu ngeri mengetahui bahwa setiap penyerang memiliki penampilan salah satu dari mereka.

7. THE CALL (2023)

SOURCES : YOUTUBE

  • Quote Terbaik: “I’m not going to die. I’m going to live and tell my story.”
  • Durasi: 1 jam 52 menit
  • Rating: 7,1/10

Jika kamu menyukai film horor yang disertai misteri yang membuat penasaran di tiap cerita nya, The Call merupakan salah satu film yang harus kamu masukkan ke dalam watchlist-mu!

Film yang berasal dari Korea Selatan ini berkisah mengenai dua latar waktu berbeda yang berjalan secara paralel, yaitu tahun 2019 di mana merupakan era kehidupan Seo Yeon (Park Shin Hye) dan era kehidupan Young Sook (Jeon Jong Seo) di tahun 1999. Seo Yeon secara tiba-tiba menerima telepon misterius saat dia kembali ke rumahnya. 

Ternyata, sosok yang ada di telepon misterius tersebut ialah Young Sook yang merupakan pemilik rumah yang sama pada 20 tahun yang lalu. Mereka pun akhirnya berkomunikasi lewat telepon tersebut secara terus menerus. Karena adanya perbedaan jeda tahun dan latar belakang yang mereka miliki, mereka akhirnya bekerja sama untuk mengubah takdir mereka, dengan harapan bahwa mereka dapat mengubah kehidupan untuk selamanya.

Nah, Itu dia rekomendasi film horor yang dapat kalian tonton. Kalau temen temen bingung cara menghabiskan waktu di akhir pekan, menonton film adalah solusinya.

Netflix Platform

Rekomendasi film-film di atas bisa kamu tonton pada platform Netflix di manapun dan kapanpun kamu mau menontonnya. Tapi, jangan lupa untuk menambahkan nya di watchlist kamu ya!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *