Mau Kredit Mobil Bekas? Berikut Cara Mudahnya:

Mobil bekas bisa menjadi pilihan yang bijak bagi banyak orang yang ingin memiliki kendaraan pribadi tanpa harus mengeluarkan uang sebanyak membeli mobil baru. Belum lagi, mobil bekas memiliki selisih harga jual yang tidak terlalu besar dibandingkan dengan membeli mobil baru. Bagi sebagian besar dari kita, membeli mobil baru mungkin terasa terlalu mahal. Tidak hanya untuk mencicil mobil baru saja, kredit mobil bekas pun sudah mulai diterapkan dan bisa dilakukan saat membeli di perseorangan atau di dealer mobil bekas terdekat.

Jika kalian berencana untuk membeli mobil bekas, kredit mobil bekas adalah opsi yang populer dan salah satu solusi untuk membeli mobil yang di idam-idamkan.  Saat ini penyedia mobilpun berlomba-lomba menawarkan kredit untuk mendapatkan mobil impian. Adakah keuntungan membeli mobil bekas secara kredit dibandingkan secara tunai?

Apa sih keuntungannya membeli mobil secara kredit?

Jika Anda bertanya apa keuntungannya membeli mobil impian secara kredit dibandingkan secara tunai, ada beberapa keuntungan yang Anda perlu ketahui seperti pembiayaan yang lebih ekonomis dengan hanya membayar DP saja Anda sudah bisa membawa pulang mobil yang diinginkan, selain itu cicilan perbulan yang Anda bisa pilih sendiri, pilihan bunga yang cocok dan sesuai dengan kemampuan kantong Anda, hingga mendapatkan perlindungan asuransi selama kredit mobil.

Jadi apakah Anda sudah tertarik untuk mendapatkan mobil secara kredit? Berikut adalah cara mudah kredit mobil bekas: Simak penjelasannya!

Cara Kredit Mobil Bekas yang Aman

1. Cek Harga Mobil Bekas dan Estimasi Bunga Kredit

Sebelum memutuskan untuk membeli mobil bekas, pastikan Anda sudah mengetahui tipe mobil apa yang Anda pilih, harga dan budget DP serta angsuran yang perlu Anda bayarkan nantinya. Dalam hal memilih mobil bekas, pastikan kondisi mobil dalam keadaan prima. Mulai dari kondisi bodi, mesin, kelistrikan dan kaki-kaki. Sesuaikan pula  budget keuangan saat memilih mobil bekas yang ingin dibeli. Sebab jangan sampai over budget yang tentunya juga akan mempengaruhi besaran uang muka dan cicilan kredit mobil bekas tersebut. Dan perhitungkan pula estimasi bunga kreditnya.

kredit mobil bekas

Macam-macam suku bunga kredit mobil bekas diantaranya ;

  • KPR

Suku bunga kredit kendaraan untuk rumah tangga sebesar 3-10%.

  • KPM

Suku bunga kredit kendaraan untuk karyawan pegawai negeri sipil sebesar 2,84%.

  • UMK

Suku bunga kredit kendaraan untuk tenaga kerja (upah minimum kota) sebesar 3,45-4,92%.

2. Pilih Lembaga Pembiayaan yang Terpercaya

Setelah memilih dan menentukan mobil bekas apa yang ingin Anda beli, selanjutnya Anda juga harus memilih pihak leasing sebagai lembaga pembiayaan Anda. Pilihlah leasing yang memang terpercaya dan telah diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). showroom mobil bekas umumnya sudah bekerjasama dengan beberapa pihak leasing. Calon pembeli tinggal memilih mana leasing yang sekiranya cocok. Konsumen bisa mendatangi kantor leasing atau melalui aplikasi dari leasing yang diminati untuk mengajukan permohonan kredit mobil bekas.

Ada dua pilihan metode yang bisa kamu gunakan untuk membeli mobil bekas secara kredit, yaitu melalui leasing dan bank. Pilihan bank dan leasing yang menyediakan layanan ini juga sudah beragam. Kamu bisa mengecek berbagai penyedia layanan tersebut terlebih dahulu karena setiap bank dan leasing memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing.

3. Dokumen Pengajuan Kredit Mobil

Setelah menentukan mobil apa yang akan dibeli. Anda juga harus menyiapkan dokumen-dokumen penting sebagai syarat pengajuan kredit mobil bekas kepada leasing untuk keperluan verifikasi data. Beberapa dokumen yang harus Anda sertakan antara lain:

  • Kartu Identitas Diri (KTP/SIM/Passport)
  • Kartu Keluarga
  • Slip Gaji
  • Bukti Pajak Bumi dan Bangunan atau Rekening Listrik atau PDAM
  • Akta Pendirian Perusahaan dan SIUP (dikhususkan bagi pengusaha)
  • Keterangan Izin Praktik (dikhususkan bagi profesional)
  • Tagihan Kartu Kredit selama 3 Bulan Terakhir (jika ada)
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)

4. Proses Survey Mobil dan Dokumen

Selanjutnya, setelah menentukan leasing yang digunakan, pihak lembaga pembiayaan dan asuransi umumnya akan melakukan survey untuk melihat kondisi mobil secara langsung. Selain itu juga untuk memastikan dokumen surat-suratnya, harus lengkap. Baik Stnk dan BPKB. Selain itu pihak leasing juga aan melakukan survey ke rumah untuk memastikan status tempat tinggal pemohon kredit. Hal tersebut bertujuan untuk memastikan bahwasanya kondisi mobil bekas yang akan dikreditkan tersebut kondisinya layak dan sesuai dengan harganya.

kredit mobil bekas
proses survey mobil dan dokumen

5. Konfirmasi Kredit

Tahap terakhir setelah proses survey adalah konfirmasi kredit. Proses kredit mobil setelah survey dilakukan untuk memastikan bahwa nasabah memang layak untuk diberikan kredit mobil. Hal ini dilakukan dengan melakukan penilaian, mulai dari kemampuan finansial nasabah, kondisi pekerjaan, riwayat kredit, serta rekam jejak persoalan keuangan masa lalu yang bisa berdampak pada kemampuan nasabah untuk membayar cicilan kredit mobil.

Proses kredit mobil setelah survey dilakukan oleh pihak bank atau lembaga keuangan lainnya yang menawarkan layanan kredit mobil. Sebagian besar bank memiliki departemen kredit mobil yang terpisah dari bagian-bagian lain dari bank. Departemen tersebut biasanya dilengkapi dengan ahli yang berkualifikasi dan berpengalaman dalam melakukan analisis kredit dan penilaian kelayakan nasabah.

Umumnya maksimal satu minggu konsumen akan diinformaskan apakah pengajuan kredit tersebut lolos atau tidak. Jika pengajuan kredit diterima, Anda wajib membaca dan menandatangani kontrak kredit yang berisi jumlah uang muka atau Down Payment yang wajib dibayarkan, jumlah cicilan per bulan, dan ketentuan-ketentuannya.

Setelah seluruh dokumen ditandatangani, pihak leasing akan langsung mencairkan dana kredit kepada penjual mobil bekas. Jangan lupa Anda membawa seluruh dokumen persyaratan pengajuan kredit yang lengkap seperti telah dijelaskan di atas. Tidak jarang juga beberapa calon pembeli yang mengajukan kredit mobil di leasing atau bank namun ditolak.

Berikut adalah Alasan Mengapa Kredit Mobilmu di Tolak

  • Masuk Daftar Hitam

Bank Indonesia (BI) menggunakan sistem untuk mendata masyarakat yang sedang melakukan kredit di bank atau lembaga keuangan. Salah satunya adalah kartu kredit. Jika kamu bermasalah saat melunasi tagihan kartu kredit, maka secara otomatis akan dimasukkan ke daftar hitam Bank Indonesia. Pastikan kamu memiliki catatan yang baik dan tidak masuk ke dalam daftar hitam Bank Indonesia (BI).

  • Penghasilan Belum Cukup

Kamu juga harus menghitung jumlah pendapatan dengan pengeluaran setiap bulannya. Pastikan penghasilanmu cukup untuk membayar cicilan kredit mobil. Biasanya, pihak leasing akan menghitung jumlah penghasilanmu apakah cukup untuk membayar kredit mobil. Jika penghasilanmu belum memenuhi syarat, maka pihak leasing akan menolak pengajuan kredit kamu.

  • Persyaratan Tidak Lengkap

Saat mengajukan kredit untuk membeli mobil, tentunya ada persyaratan yang harus dipenuhi. Jika persyaratan tersebut tidak terpenuhi, maka pengajuan kreditnya akan ditolak.

  • Tidak Kooperatif

Penyebab pengajuan kreditmu ditolak adalah kamu tidak kooperatif selama proses berjalan. Pastikan kamu telah memberikan informasi yang benar.

  • Sejarah Pinjaman yang Tidak Bagus

Sejarah pembayaran utang di bank dan lembaga keuangan sudah tercatat di database Bank Indonesia (BI). Saat kamu menyerahkan formulir pinjaman ke bank, pihak terkait akan memverifikasi riwayat pinjamanmu. Jika masuk ke dalam daftar debitur macet, maka pinjamanmu akan ditolak. Namun, catatan buruk tersebut bisa dihapus. Syaratnya, kamu harus melunasi tunggakan pinjaman di bank. Setelah itu, kamu bisa mengajukan kredit.

Itulah penjelasan sebab-sebab pengajuan kredit mobil bekas anda ditolak. Oleh karena itu jika memang anda berniat untuk melakukan kredit mobil bekas alangkah baiknya mengikuti semua prosedur dan melengkapi segala persyaratannya agar bisa membeli mobil yang anda inginkan.

BACA JUGA : Fakta Pasar Mobil Bekas

Sumber : Moladin.com carsome.id

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *