Kamus Bahasa Medan Lengkap Dan Lucu

foto kota medan
sumber : https://www.mondoaj.com/

Siapa sih yang tidak tahu ibu kota sumatera utara yaitu Medan?

Medan memiliki beraneka ragam makanan khas,tempat wisata dan bahkan bahasa medan juga menjadi salah satu sorotan yang tidak kalah menarik juga.

Berdasarkan data yang kami dapatkan melalui wikipediaKota Medan memiliki beberapa suku yang membuat kota medan memiliki bahasa yang unik.

Berikut beberapa bahasa medan yang akan terdengar unik bahkan aneh bagi rakyat di indonesia

  • ACI = BOLEH contoh : mana aci main kek gitu (mana boleh main seperti itu)
  • ANGEK = IRI : jangan lah buat orang angek (jangan lah buat orang iri)
  • BERONDOK = SEMBUNYI : dimana kau rondokkan sepatuku ( dimana kau sembunyikan sepatuku)
  • BOMBON = PERMEN : belikkan dulu bombon di kede depan itu (beliin dong permen di kedai itu)
  • ECEK ECEK = PURA PURA : jangan la ecek ecek kau (jangan lah pura pura)
  • GALON = SPBU : ayok la kita isi minyak dulu ke galon (ayo kita isi bensin ke spbu)
  • KERETA = MOTOR : nanti aku jemput kau pakek kereta (nanti aku jemput kamu pakai motor)
  • KOPEK = KUPAS : tolong kopekkan dulu buah ini (tolong kupaskan buah ini)
  • MANCIS = KOREK API : pinjam dulu mancis kau bang (pinjam korek apinya mas)
  • MANDI = ES TEH MANIS : kak pesankan dulu aku mandi 1 (mas pesankan 1 es teh manis)
  • MOTOR = MOBIL : nanti ku jemput kau pakek motor ya (nanti aku jemput kamu pakai mobil ya)
  • PAJAK = PASAR : kepajak lah kita yok belanja (kepasar yuk kita belanjanya)
  • PALAK = EMOSI : palak kali bah ku tengok tingkah kau (emosi aku lihat ulah kamu)
  • PASAR = JALAN RAYA : jangan kau lari lari di pasar (jangan kau lari lari di jalan raya)
  • TENGOK = LIHAT : cobak kau tengokkan dulu di depan itu (coba kamu lihat yang di depan itu)
komik bahasa medan

Cukup sekian yang akan saya sharing tentang kamus bahasa medan,jika ingin membaca artikel menarik lainnya silahkan klik disini.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *