Ini dia 4 Alasan Mengapa Orang Malas Memasak!

Ilustrasi Memasak (foto: www.freepik.com)

Memasak merupakan kebutuhan dari setiap orang untuk memenuhi rasa laparnya. Akan tetapi, sebagian orang masih malas dalam hal memasak. Setiap orang pasti pernah memasak, banyak sekali orang yang tidak sadar bahwa mereka pasti pernah mengolah sesuatu untuk dimakan. Selama ini memasak sering dianggap sesuatu kegiatan yang ribet bagi sebagian orang dikarenakan dalam memasak terdapat beberapa proses mulai dari penyiapan bahan, pencucian, pemotongan, dan pemasakan. Oleh sebab itu sebagian orang malas untuk memasak, berikut beberapa alasan mengapa malas memasak.

  • Tidak Suka Memasak

Sebagian orang memang mendeklarasikan dirinya tidak suka memasak. Hal tersebut diakrenakan dalam memasak diperlukan persiapan dalam hal bahan maupun peralatan. Selain itu setelah memasak juga perlu membersihkan atau mencuci setiap peralatan maupun tempat memasak itu sendiri. Selain itu masih banyak faktor penyebab sebagian orang tidak suka memasak. Ketika seseorang mengatakan tidak suka, maka hal apapun yang dilakukan akan menjadi sia-sia. Berbeda dalam hal tidak bisa memasak, karena masih banyak cara agar bisa memasak.

  • Tidak Punya Pengetahuan Memasak

Sebagian besar orang mengaku tidak bisa memasak dikarenakan tidak mengetahui bumbu, resep atau bahkan cara memasak agar menghasilkan makanan yang enak. Selain itu hasil masakan yang tidak enak dikarenakan pengbetahuan yang kurang juga membuat sebagian orang semakin malas memasak.

  • Sibuk

Sebagian orang malas memasak dikarenakan sibuk bekerja ataupun urusan rumah tangga lainnya yang menyita waktu sehingga sulit untuk memasak. Berangkat kerja pagi hari dan pulang kerja sudah larut malam, maka tidak ada kesempatan untuk memasak. Dalam memasak yang dipikirkan adalah harus potong-potong, kupas-kupas, tumis, goring, rebus, dan sebagainya yang membuat orang sibuk semakin malas untuk memasak.

  • Menu yang Sulit

Pada saat memakan masakan yang enak sering kali terlintas pikiran bumbu apa saja yang digunakan dalam masakan tersebut dan bagaimana kira-kira cara pembuatannya. Bagi sebagian orang dalam hal membuat satu menu masakan saja membutuhkan berbagai macam bahan serta pengolahan yang beragam. Selain itu terdapat bahan-bahan yang baru didengar atau asing ditelinga yang membuat orang malas memasak.

kelaparan akibat malas memasak memang sebuah hal yang tidak enak, jika ingin mengetahui tempat yang cocok untuk mengatasi rasa lapar anda dapat mengunjungi: https://www.instagram.com/mieinstanexpress/

Ada juga alasan lainnya , Karena lebih enak membeli daripada memasak!

Sumber:

https://lifestyle.kompas.com/read/2014/03/06/1254310/3.Alasan.Utama.Perempuan.Malas.Masak

https://republika.co.id/berita/gaya-hidup/kuliner/17/12/12/p0u25m328-chef-arimbi-paparkan-alasan-orang-indonesia-malas-memasak

https://www.beritasatu.com/gaya-hidup/467270/ini-penyebab-orang-indonesia-malas-memasak-di-rumah

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *