17 Store Flash Coffee di Indonesia

Flash Coffee

Flash Coffee (@flashcoffee.id) berdiri sejak Januari tahun 2020, dan sekarang telah memiliki 50 gerai di Indonesia, Singapura dan Thailand. Flash Coffee tetap mampu menarik minat para pecinta kopi walaupun dalam masa pandemi. Mayoritas gerai Flash Coffee telah meraih keuntungan, sekaligus memperlihatkan kesuksesan model bisnisnya.

Selain itu Flash Coffee merupakan jaringan kopi berbasis teknologi yang memadukan menu kopi pemenang-penghargaan dengan harga yang terjangkau. Digagas oleh dua orang co-founder asal Jerman, David Brunier dan Sebastian Hannecker. Keduanya secara bangga mencetuskan analogi “Nike-nya kopi”, di mana segi “pemberdayaan” tidak hanya terpancar dari logo yang mudah diingat atau barista yang diseleksi secara ketat; tetapi juga lewat desain cup dan pengemas yang terlihat seolah “papan billboard berjalan”; bersamaan dengan kebijakan pemilihan sumber biji kopi secara lokal untuk keberlangsungan komunitas di mana pun gerainya beroperasi.

Beroperasi dari hari Senin-Minggu, mulai pukul 11:00 WIB-19:00 WIB, di antara pilihan menunya, terdapat minuman signature seperti Aren Latte, Espresso Lemon Soda dan Avocado Latte. Sedangkan untuk minuman non-kopi, pilihan minuman lain pun dapat dipesan dalam varian shakes dan ice teas.

Aplikasi khusus barista telah meningkatkan efisiensi operasional gerai Flash Coffee dan memungkinkan insentif berbasis performa bagi para peracik kopi, sekaligus memungkinkan pengalaman konsumen yang luar biasa.

Flash Coffee melakukan digitalisasi industri kopi yang saat ini didominasi offline, dengan meluncurkan aplikasi untuk konsumen, yang dilengkapi fitur pengambilan pesanan yang efisien, program loyalitas yang menarik, promosi khusus, dan permainan interaktif. Berikut store Flash Coffee di Indonesia khususnya di Ibu Kota Jakarta untuk melakukan pengambilan pesanan ataupun minum di tempat:

1. Alamanda Tower

Jl. Tahi Bonar Simatupang No.22-26 RT.1/RW.1, Cilandak Bar. Kec. Cilandak Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12430

2. Berita Satu Plaza

Berita Satu Plaza, Backyard Area, Jl. Gatot Subroto No.Kav. 35-36, RT.006/RW.003, Kuningan, Kel Kuningan Timur, Kec. Setia Budi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12950

3. Blok M Plaza

Blok M Plaza, LG Floor Jl. Bulungan No.78, RT.6/RW.6, Kramat Pela, Kec. Kby. Baru,Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12130

4. Mall Ambassador

Mall Ambassador, Lt. 4, Jl. Prof. DR. Satrio No.65, RT.11/RW.4, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12940

5. Mall Kota Kasablanka

Mall Kota Kasablanka, Lt UG, Jl. Casablanca Raya Kav. 88, RT.14/RW.5, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12870

6. Mall Pacific Place

Mall Pacific Place, Level 2, Jl. Jend. Sudirman No.52-53, RT.005/RW.003, Senayan, Kec. Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12190

7. Mediterania Garden Residence

Main Lobby, Apartement Mediterania Garden Residence 1 (Bougenville Tower), Jl. Tanjung Duren Raya No No.Kav 5-9, RT.1/RW.5, Tanjung. Duren Selatan, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470

8. Menara Dea

Menara Dea, Jalan Mega Kuningan Kav. E4.3 No. 1-2, RT.5/RW.2, Kuningan, Kuningan Tim., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12950

9. Menara Jamsostek

Menara Jamsostek, Jl. Gatot Subroto No. 38 Kav 71-73, Pancoran, Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12710

10. Menara Kadin

Menara Kadin, Jl. H. R. Rasuna Said Blok X-5 No.Kav. 2-3, RT.1/RW.2, Kuningan, Kuningan Tim., Setia Budi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12950

11. Menara Taspen

Menara Taspen, Jl. Jend. Sudirman No.Kav 2, RT.10/RW.11, Karet Tengsin, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10220

12. Raffles Square Juanda

Raffles Square Juanda Unit Blok B/11. Jl. Ir. Hj Juanda No.1. Harmoni, Pasar Baru, Jakarta Pusat 10120

13. RDTX Tower

RDTX Tower, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. E-IV No.6, RT.5/RW.2, Kuningan, East Kuningan, South Jakarta City, Jakarta 12950

14. Standard Chartered

Menara Standard Chartered, Jl. Prof. DR. Satrio No.164, RT.4/RW.4, Karet Semanggi, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12930

15. Tempo Pavilion 2

Tempo Pavilion 2, Jl. H. R. Rasuna Said No.Kav. X-2 No. 5, RT.9/RW.4, Kuningan, East Kuningan, Setiabudi, South Jakarta City, Jakarta 12950

16. Teraskota BSD

Teraskota Entertainment Center,, Lantai Ground – Unit 50 CBD Lot VII B, Jl. Pahlawan Seribu, Lengkong Gudang, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten, Banten 15322

17. The East, Kuningan

The East Tower, Ground Floor, Jl Lingkar Mega Kuningan No.02A, RT.5/RW.2, Kuningan, Kuningan Tim, Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12950

Sumber: https://flash-coffee.com/stores/

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *