Serum Somethinc untuk Jerawat. Auto Glowing, Bestie!

Serum Somethinc untuk jerawat nih, bestie! Kulit berjerawat adalah masalah kerap ditemui oleh kebanyakan orang. Munculnya jerawat dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti perubahan hormon, polusi, diet yang tidak sehat, stres, dan penggunaan produk perawatan kulit yang tidak cocok. Salah satu cara yang dapat membantu mengatasi jerawat dan memperbaiki kondisi kulit adalah dengan menggunakan serum yang tepat. Yuk intip 3 rekomendasi produk dari Somethinc yang aman dan efektif untuk kulit Acneprone!

1. SOMETHINC 2% BHA Salicylic Acid Liquid Perfector 20 ml

Serum Somethinc Untuk Jerawat

Produk Somethinc yang satu ini, dikenal sebagai serum ampuh untuk atasi jerawat. Serum ini mengandung bahan aktif berupa Salicylic Acid atau asam salisilat sebanyak 2%. Bahan aktif ini adalah jenis beta hydroxy acid (BHA) yang sering digunakan dalam produk perawatan kulit karena memiliki sifat eksfoliasi yang dapat membantu membersihkan pori-pori dan mengatasi masalah kulit tertentu.

Ini manfaat menggunakan serum somethinc salicylic acid untuk kulit berjerawat:

  • Mengatasi Jerawat: salicylic acid dapat membantu mengatasi jerawat dengan membersihkan pori-pori dan mengurangi peradangan kulit. Ini juga dapat membantu menghilangkan komedo (komedo hitam dan putih).
  • Eksfoliasi Kulit: Asam salisilat memiliki sifat eksfoliasi, yang berarti dapat mengangkat sel kulit mati dari permukaan kulit, membuat kulit terlihat lebih cerah dan merata.
  • Mengurangi Komedo dan Flek: Menggunakan skincare dengan bahan aktif ini dapat membantu mengurangi komedo dan flek bekas jerawat pada kulit.
  • Mengurangi Minyak Berlebih: Asam salisilat juga dapat membantu mengurangi produksi minyak berlebih pada kulit, yang dapat membantu mengendalikan masalah kulit berminyak.

2. SOMETHINC Level 1% Encapsulated Retinol

Selain dikenal sebagai bahan aktif yang ampuh memperlambat proses penuaan kulit, Retinol yang merupakan bentuk turunan dari vitamin A ini juga dikenal dapat mengatasi permasalahan jerawat.

Intip semua kelebihan memasukkan Retinol ke dalam skincare regimen kamu:

  • Mengurangi Jerawat: Retinol dapat digunakan untuk mengatasi jerawat dan komedo dengan membantu membersihkan pori-pori dan merangsang pergantian sel kulit.
  • Mengatasi Flek dan Hiperpigmentasi: Retinol dapat membantu mengurangi hiperpigmentasi, flek hitam, atau flek akibat sinar matahari dan membuat kulit tampak lebih merata.
  • Meratakan Tekstur Kulit: Penggunaan retinol secara teratur dapat membantu meratakan tekstur kulit, dan membuat kulit kamu terasa lebih halus.
  • Mengurangi Tanda Penuaan: Retinol dapat membantu mengurangi tampilan kerutan dan garis halus pada kulit dengan merangsang produksi kolagen, protein yang membuat kulit tetap kencang dan elastis.

Sebelum memasukkan bahan aktif retinol ke dalam skincare routine kamu, pastikan kamu tidak memiliki masalah akan sensitifitas kulit, tidak menggunakan retinol bersamaan dengan bahan aktif lain, memulai dengan konsentrasi rendah, menggunakan sunscreen di siang hari, dan memahami efek purging ketika baru memulai menggunakan retinol.

3. SOMETHINC Bakuchiol Skinpair Oil Serum

Jika kamu masih ragu untuk menggunakan retinol, serum ini dapat menjadi alternatif lain. Bakuchiol adalah bahan alami yang semakin populer dalam produk perawatan kulit karena beberapa manfaatnya yang diklaim mirip dengan retinol tanpa potensi iritasi yang sama. Serum ini adalah produk Somethinc yang diformulasikan untuk meredakan permasalahan jerawat.

Manfaat serum Bakuchiol Somethinc untuk jerawat:

  • Mengatasi Jerawat: Produk dengan bahan bakuchiol dapat membantu mengatasi jerawat dan masalah kulit lainnya karena kemampuannya bakuchiol untuk membantu membersihkan pori-pori dan merangsang pergantian sel kulit.
  • Meratakan Warna Kulit: Bakuchiol dapat membantu meratakan warna kulit dan mengurangi hiperpigmentasi, sehingga kulit terlihat lebih cerah dan merata.
  • Mengurangi Tanda Penuaan: Bakuchiol diklaim memiliki efek anti-penuaan, seperti mengurangi kerutan dan garis halus pada kulit dengan membantu merangsang produksi kolagen dan meningkatkan elastisitas kulit.

Bakuchiol merupakan bahan yang cenderung tidak mengiritasi kulit sehingga lebih cocok bagi mereka yang memiliki kulit sensitif atau bagi mereka yang tidak dapat atau menghindari menggunakan retinol.

Cari serum Somethinc untuk jerawat yang terbaik untukmu!

Dalam menghadapi masalah kulit berjerawat, penting untuk memiliki skincare routine yang baik. Namun, perlu diingar bahwa setiap kulit itu berbeda! Jadi sebaiknya konsultasikan dengan ahli kecantikan atau dermatologis sebelum memutuskan produk yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu ya, bestie!

Baca Juga: Cek Keaslian Skincare Dengan 5 Cara Mudah Ini!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *