3 Rekomendasi Rumah Subsidi Terdekat Dari Stasiun

Minat untuk mencari rumah sudah meningkat, bukan hanya kalangan tua. Tapi sudah beberapa tahun sebelum ini, banyak anak muda yang sudah mulai memikirkan bahkan memiliki rumah sendiri. Tapi tak jarang, daya beli masyarakat yang kurang menjadi faktor utama tertundanya pembelian rumah. Namun apakah kalian tahu bahwa saat ini sudah hadir program Rumah Subsidi? Ya benar sekali. Saat ini rumah subsidi menjadi salah satu jawaban terkait resahnya masyarakat terhadap harga rumah yang cukup tinggi.

Mungkin biasanya orang masih ragu untuk membeli rumah subsidi. Salah satu faktor keraguannya antara lain, jarak tempuh yang jauh dari pusat kota. Tapi tenang, disini kami akan memberikan kalian 3 Rekomendasi Rumah Subsidi terdekat dengan Stasiun. Yuk kita simak!

1. Puri Living, Parung panjang

Rumah Subsidi Parung Panjang
Source Lamudi.co.id

Rekomendasi rumah subsidi terdekat dari stasiun yang pertama ada di Puri Living, lebih tepatnya ada di Parung Panjang. Puri Living mungkin bisa jadi pilihan tepat untuk kita yang ingin punya rumah subsidi dengan harga terjangkau serta dekat dengan akses Stasiun KRL Parung Panjang.

Luas Puri Living kurang lebih sekitar 6 Hektar. Lokasinya strategis karena dekat ke Stasiun Parung Panjang yang hanya berjarak 15 menit, dan dari puri living, cukup 30 menit untuk menuju ke BSD. Untuk kisaran harganya di angka Rp 180 Jt an. Jadi, Puri Living bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.

2. Puri Sasak Panjang 2, Sasak Panjang

Rumah Subsidi Puri Sasak 2
Source https://idrumah.com/

Rekomendasi kedua ada di daerah Depok, lebih tepatnya di perbatasan antara Depok dan Bogor. Puri Sasak Panjang 2 berlokasi di Jl. Prasaja No.26-80, Sasak Panjang, Tajur Halang, Bogor, Jawa Barat. Perumahan ini memiliki lokasi yang sangat strategis dekat dengan 2 Stasiun

Hanya perlu waktu 15 menit untuk ke Stasiun Citayam dan 20 menit ke Stasiun Bojong. Jadi, untuk akses KRL sangat mudah dicapai ketika memiliki hunian di Puri Sasak Panjang 2. Jadi, tidak ada alasan lagi untuk ragu memilih rumah subsidi. Karena akses menuju Stasiun sangat mudah, Harganya pun tergolah cukup terjangkau, kisaran Rp 150 Jt an.

3. Puri Delta, Tigaraksa

Rekomendasi rumah subsidi terdekat dari stasiun yang ketiga ada di Tigaraksa, namanya Puri Delta Tigaraksa. Design nya yang modern dan lokasi yang strategis, menjadikan perumahan ini pilihan yang tepat. Stasiun terdekat dari Puri Delta adalah Stasiun Tigaraksa, hanya 600m saja. Untuk akses tol terdekat ada di Balaraja Timur, 30 menit dari Puri Delta.

Untuk harga rumah di Puri delta Tigaraksa berkisar Rp 190 Jt an. Jadi gak usah ragu lagi untuk membeli Rumah Subsidi! karena banyak pilihan rumah yang memiliki akses terdekat dengan beberapa stasiun!

Cari inspirasi lainnya tentang rumah subsidi disini.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *