Rekomendasi 3 Menu Starbuck Non-Coffee Dijamin Ketagihan!

Kalian pasti udah gak asing lagi sama Starbucks Coffee. Toko kopi asal Amerika Serikat yang berkantor pusat di Seattle, Washington. Starbucks adalah perusahaan kedai kopi terbesar di dunia, dengan 20.336 kedai yang tersebar di 61 negara. Starbucks emang identik sama kopi nya, tapi buat kalian yang ga suka kopi atau gak bisa minum kopi, jangan khawatir. Di sini juga menawarkan menu starbucks non-coffee yang gak kalah enak. Buat kamu yang bukan penggemar kopi atau lagi mau coba sesuatu yang beda, aku kasih tiga rekomendasi menu Starbucks yang non-coffee dari yang wajib kamu coba. Yuk, kita simak!

1. Green Tea Latte

Green Tea Latte Starbucks

Green Tea Latte Starbucks wajib banget dicoba buat yang suka matcha. Rasanya creamy banget di tambah rasa manis dan pahit dari matcha itu sendiri. Oh iya, kalau bisa minta less sugar yaa biar ga terlalu manis. Harganya, memang agak pricey, sekitar 40-50 ribuan untuk ukuran grande. Worth it banget! Oh iya, kamu juga bisa pilih jenis susu yang kamu mau ada susu almond atau Oat Milk, jadi kamu bisa cobain dengan berbagai macam campuran susu. Yuk lanjut ke menu starbuck yang kedua!

2. Vanilla Cream Frappuccino

Vaniila Cream Starbuck Non Coffee

Kalo kamu suka sama minuman yang creamy dan manis, Vanilla Cream Frappuccino ini bisa jadi pilihan yang tepat. Rasa susu dan sirup vanilla yang diblend hingga menghasilkan tekstur yang lembut dan creamy (Freezy). Ditambah whipped cream di atasnya. Rasanya manis ada hint aroma vanilla yang kuat. Dengan harga Rp50.000 worth it banget untuk kmau coba, apalagi ditambah saus caramel diatasnya bakalan nambah rasa yang unik antara manis dan asin.

3. Hot Chocolate

Hot Chocolate Starbucks

Siapa yang suka sama Hot Chocolate? Di Starbucks, Hot Chocolate mereka ENAK BANGET. Kadang kita suka takut buat coba karena, takut terlalu manis, atau bahkan ga berasa sama sekali coklatnya. nah di Starbucks rasa coklatnya rich dan creamy, dicampur sama susu panas dijamin main enak. Bisa tambah whipped cream di atasnya, salah satu comfort drink yang pas di minum kalau hujan. Rasanya yang manis dan hangat pasti bikin kamu ngerasa lebih relax. Harga sekitar Rp40.000. Oh iya, jangan lupa, kamu juga bisa tambah sirup vanilla atau caramel juga loh.

4. Chai Tea

Chai Tea Starbucks

Starbucks nggak cuma jual kopi dan frappucino, tapi juga aneka teh, lebih tepatnya Teavana. Ada banyak jenis teh yang di jual Starbucks, mulai dari chamomile, mint citrus, mint blend, earl grey, dan english breakfast. Sebenarnya minuman berbahan teh dari Menu Starbucks memang gak terlalu populer karena jarang dipesen, dibandingkan dengan menu kopinya, terutama untuk yang varian Chai Tea. Chai Tea sendiri adalah teh dengan campuran rempah-rempah. Menurutku, minuman satu ini rasanya unik banget ada efek hangat di tubuh. Minuman ini cocok banget dikonsumsi kalau lagi flu. Selain memiliki khasiat yang bagus untuk tubuh, harga minuman Starbucks yang satu ini nggak begitu mahal, cuma Rp29 ribuan aja.

Itu aja empat rekomendasi menu Starbucks non-coffe yang harus kamu coba. Masing-masing punya rasa yang unik, jadi tinggal pilih yang sesuai sama selera kamu. Pokoknya di Starbuck kamu bisa explore rasa! Selain itu, kalau masalah harga, kamu bisa pilih minuman yang sesuai sama budget kamu. Mulai dari kopi, non coffee, sampai teh nya pun enak-enak semua. Yuk datengin starbuck terdekat di tenpat kalian! Kalau kamu lagi diet, disini juga ada minuman yang cocok banget loh!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *