Perjalanan Grup Kawan Lama

Gedung kantor kawan lama group

David Yoel – Digital Marketing

Kalian pasti pernah mendengar brand seperti Chatime, ace hardware, informa, go go curry, atau toys kingdom? Terdengar seperti brands dari luar negeri ya, but itu semua adalah brand lokal loh because tergabung dalam group Kawan Lama Group. So berikut ini adalah perjalanan grup kawan lama.

So, saat ini kita melihat group kawan lama sebagai perusahaan besar dengan lini bisnis yang sudah berkembang pesat. Head office mereka yang berlokasi di daerah Kembangan, Jakarta Barat ini bermula dari toko perkakas yang hanya berukuran 3×3 m persegi.

1. Pertama kali didirikan pada tahun 1955

So perjalanan grup kawan lama di awali oleh pendiri dari group kawan lama bernama Bapak Wong Jin. Toko perkakas pertamanya berlokasi di Glodok, Jakarta Barat yang hanya berukuran 3×3 m persegi

Bapak Wong Jin Pendiri Group Kawan Lama

2. Tahun 1968 penerapan manajen yang modern

So, Bapak Kuncowo Wibowo sebagai generasi ke 2 dari penerus bisnis Kawan Lama ini mulai menerapkan manajemen yang lebih modern dan juga mulai memperluas pemasok produk dari berbagai negara lain

3. Pada 1980 bertransformasi menjadi PT Kawan Lama Sejahtera

Ini juga diikuti oleh pembukaan cabang dan pusat distribusi di kota lain. Untuk mendukung ekspansi yang masif, maka pusat lokasi kantor berpindah ke sebuah gedung empat lantai di Glodok Jaya

4. 1990 memperkenalkan produk sensorindo

So, ini adalah produk perangkat keamanan dan pengawasan elektronik diantaranya adalah access control, cctv, serta metal detector di bawah naungan PT Sensormatic Indonesia

5. 1991 mendirikan PT Indo Kompresigma

Perjalanan grup kawan lama pada tahun 1991 menghadirkan produk dengan nama Kaesar compressor Indonesia, because sebagai agen tunggal dari Kaeser Compressors Jerman

6. 1995 mendirikan PT Ace Hardware (ACE)

So pasti kalian sudah familiar dengan nama Ace Hardware jika kalian pergi ke pusat perbelanjaan yang menyediakan perlengkapan rumah tangga

7. 1998 Depo Teknik didirikan

Ini adalah pusat perkakas industri yang menyediakan perkakas dan peralatan industrial dengan konsep toko ritel

8. 1998 Krisbow hadir

Hadir sebagai home brand yang menyajikan koleksi lengkap produk berkualitas untuk kebutuhan komersial, industrial, dan rumah tangga.

9. 2004 pembukaan toko pertama Informa

Toko dengan konsep one stop shopping untuk produk furnishings yang menyediakan koleksi berkualitas untuk hunian, kantor, aksesoris sampai ruang komersial.

10. 2007 PT Ace Hardware tercatat di Bursa Efek Indonesia

So, saham IPO ini dicatatan dengan kode ACES because sektor barang konsumen non-primer

11. Didirikan Golden Dacron pada 2008

Bergerak di bidang produksi compressed roll pack mattress, spring bed, multi bed, bed divan, travel mattress, pillow & bolster, stool chair, cushion, carpet, door mat dan sebagainya yang berlokasi di Cikande, Banten

12. Toys Kingdon didirikan pada 2010

Toko pertamanya dibuka di Jakarta Pusat yang berfokus kepada mainan anak-anak

13. Pusat perbelanjaan Living World pertama beroperasi di Tangerang

So warga alam sutera Tangerang pasti tidak asing dengan pusat perbelanjaan yang satu ini yang diresmikan pada tahun 2011

14. Gerai Chatime dan toko Pendopo pertama dibuka

Membuka bisnis di bidang minuman dan juga toko pakaian yang berkonsep modern pada tahun 2011

15. Living Plaza didirikan

Tahun 2012 pertama kali diresmikan Living Plaza di daerah Cinere, Depok, Jawa Barat yang mempunyai konsep One stop shopping for home furnishing & lifestyle

So, untuk melihat perjalanan grup kawan lama bisa akses di sini

Ini adalah perjalanan yang cukup panjang dari group kawan lama because bermula dari toko berukuran 3×3 meter persegi dan sekarang mempuyai ribuan toko yang tersebar di seluruh Indonesia

So ini adalah cerita dari sebuah perusahaan yang bisa menjadi inspirasi untuk kita semua dalam membangun usaha atau karir impian kita. Tetap tekun dan jangan pernah menyerah.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *