Wisata Alam ke Geopark Ciletuh, Sukabumi.

Kawasan Sukabumi selalu menawarkan sejumlah tempat wisata alam menarik yang cocok dikunjungi saat akhir pekan. Berdasarkan kemenparekraf, keindahan wisata alam Geopark Ciletuh, Sukabumi termasuk salah satu warisan dunia UNSECO Global pada tahun 2018 lho!

Karena jarak tempuhnya relatif dekat dari Jakarta, alhasil saya bersama teman-teman SMA melakukan roadtrip mengelilingi kawasan wisata yang menyediakan beragam objek wisata menarik.

Tragedi Mobil Elf Mogok

Di hari itu kami melakukan perjalanan dari kota Jakarta, jam 4 dini hari untuk menghindari kemacetan. Wisata perdana geng SMA-Puncak Ahaaay menggunakan elf ramai-ramai adalah 175 kilometer ke Pelabuhan Ratu, Sukabumi.

Durasi perjalanan tentu dipengaruhi banyak faktor, dari situasi lalu lintas, pilihan transportasi, pilihan trip organizer, dan amal ibadah masing-masing. Di hari itu, sayangnya keberuntungan dan kelancaran kurang berpihak pada kami.

wisata alam geopark ciletuh sukabumi
Berjalan menanjak sambil disuguhkan pemandangan.

Foto di atas sebenarnya diambil ketika mobil elfnya mogok, alhasil kami terpaksa jalan menanjak sekitar 1,5 KM. Namun ketika berjalan kami disuguhkan pemandangan Puncak Darma yang sangat mengesankan.

Puncak Darma adalah dataran tertinggi di daerah Geopark Ciletuh, area pandang yang mengarah ke pantai dan gunung terutama arah pantai Palampang di Teluk Ciletuh. Lokasinya berada pada ketinggian 340 meter di atas permukaan laut lho!

Puncak Dharma ke Puncak Aher

Setelah lelah usai menanjak dan melanjutkan perjalanan dari Puncak Dharma, kami akhirnya kami sampai di destinasi pertama yaitu Puncak Aher. Destinasi wisata ini juga menawarkan pemandangan laut lepas yang indah.

Tempat wisata ini sangat instagrammable, selain karena latar belakangnya, juga dekorasi situs yang unik yaitu kapal bamboo di ujung tebing. Bersantai menikmati pemandangan dan semilir angin, cocok untuk menyaksikan momen sunrise maupun sunset.

Puncak Dharma Wisata Alam Geopark Ciletuh Sukabumi
First Selfie di Puncak Aher!

Wisata Alam Curug Cimarinjung

Destinasi wisata alam Geopark Ciletuh yang bisa kamu kunjungi adalah Curug Cimarinjung, kawasan Pelabuhan Ratu memang terkenal dengan panorama tebing tinggi yang terlihat seperti area set jaman purba.

Di sini, kamu bisa melihat dua aliran air terjun sekaligus, pemandangan alamnya memukau karena rimbun pepohonan dan tumbuhan. Suasananya pun tenang dan cocok bagi yang suka tempat masih asri, pastikan kamu datang di jam tidak sibuk ya!

foto bersama di curug cimarinjung
Tiba-tiba ada surprise banner yang disiapkan Geng Puncak Ahaaay!

Pantai Ujung Genteng

Nikmatnya healing-healing mengisi kebutuhan vitamin sea! Pantai Ujung Genteng berada pada garis pantai laut selatan, dikelilingi pepophonan yang membuat area terlihat asri.

Pantai ini mudah diakses karena berada tepat di pinggir jalan, kamu bisa melakukan banyak aktivitas seru dari bermain sepak bola, voli, atau sekedar bersantai.

Gelombang ombaknya cukup tenang, sehingga kami bisa bermain dan berendam di pinggir pantai, suasana pantai di sini juga menenangkan karena pantainya cukup landai dan jauh dari keramaian.

Wisata Alam Pantai Ujung Genteng
Tentu harus ada dresscode samaan ala anak panti

Destinasi roadtrip yang tepat bersama sahabat

Wisata Alam Geopark Ciletuh, Sukabumi

Itu lah beberapa objek wisata alam Geopak Ciletuh, Sukabumi yang bisa kamu kunjungi. Dari pegunungan, waterfall, sampai laut, semuanya ada di sini!

Pada masa pandemi, destinasi wisata yang dekat dari Jakarta menjadi pilihan baik untuk short escape atau sekedar liburan singkat. Oh ya, lebih baik bawa kendaraan sendiri supaya perjalanan lebih nyaman dan bisa on-track.

Cus baca artikel lain seputar extreme sports dan traveling lainnya di sini ☺️

@mayamauren – Besides travel and adventures, life was meant for good friends.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *