Tips Bisnis Online Pemasaran Afiliasi

pemasaran afiliasi

Afiliasi merupakan salah satu kerjasama dua pihak yang melibatkan supplier produk dan pihak pemasar bisnis online.

Konsep Pemasaran Afiliasi adalah model pemasaran yang terbilang cukup baru di ranah bisnis online Indonesia, dengan menggunakan sistem komisi kepada pihak pemasar produk atau layanan yang disediakan.

Ada tiga pihak yang terlibat dalam sistem pemasaran afiliasi, yaitu:

  • Merchant / Perusahaan
    Pihak perusahaan yang disebut sebagai brand (merek). Apa pun penyebutnya, pihak ini yang memiliki pemilikan atas produk.
  • Afiliator / Pemasar Afiliasi
    Pihak yang berkontribusi untuk mengajak orang-orang agar membeli produk. Pada umumnya, Afiliator merupakan seorang blogger, influencer sosial media, atau bisa suatu perusahaan yang fokus dalam pemasran afiliasi.
  • Customer / Pelanggan
    Pihak ini lah yang akan memberikan keuntungan bagi perusahaan dan pemasar afiliasi karena akan membeli produk.

Hal terunik dari pemasaran afiliasi yaitu perusahaan membayar kontan per produk yang berhasil di jual oleh pemasar produk secara online.

Pemasaran Afiliasi secara online dengan analitik dan cookies membuat afiliasi menjadi salah satu industri bernilai triliunan indonesian rupiah.

Karena, jika didukung dengan website dan media sosial maka pemasaran afiliasi akan lebih luas jangkauannya.

Jika diukur secara data keuntungan perusahaan yang menggunakan pemasaran afiliasi akan lebih tinggi dan efisien karena biaya pemasaran produk lebih murah.

Perusahaan tidak perlu mengeluarkan biaya pemasaran tambahan untuk menjual produk yang kurang diminati. Karena pemasar afiliasi akan membantu perusahaan untuk menjual produk tersebut.

Bagaimana cara menjadi pemasar afiliasi?

Untuk dapat berbisnis online dengan model pemasar afiliasi dapat didaftarkan terlebih dahulu ke perusahaan. Setelah itu, maka pihak perusahaan akan membagikan link khusus kepada pihak pemasar afiliasi untuk memasarkan produk tersebut.

Kemudian para pemasar afiliasi bisnis online dapat memasarkan produk di situs yang dikelolah dan media sosial yang diinginkan.

Bagaimana cara mendapatkan keuntungan?

Jika ada pembelian produk melalui link khusus afiliasi maka pemasar afiliasi akan mendapatkan komisi sesuai dengan perjanjian kedua belah pihak. Sebaliknya, jika tidak terjadi penjualan maka tidak mendapatkan komisi.

Tentu saja, ada banyak opsi untuk mendapatkan keuntungan dari program pemasaran afiliasi yaitu dalam bentuk bonus, kupon, hingga produk gratis.

Mengapa bisnis online pemasaran afiliasi?

Perlu anda ingat bahwa afiliasi merupakan program kerja sama antar dua pihak yaitu pihak perusahaan dan afiliator untuk mencapai tujuan yang sama.

Berikut akan kami jabarkan keuntungan bagi pemasar afiliasi:

1. Pemasaran Afiliasi tidak Terikat.

Jenis pemasar tidak memiliki hubungan dengan perusahaan penyedia produk atau layanan yang dipromosikan. Contoh, Pemasar dapat melakukan seleksi produk yang ingin dipasarkan atau direkomendasikan dan memberikan nasihat produk kepada pembeli.

2. Pemasaran Afiliasi terkait.

Perlu diingat, bahwa program afiliasi merupakan program kerja sama kedua pihak untuk mencapai tujuan yang sama.

Pemasar Afiliasi harus bisa memiliki pengaruh dengan suatu produk yang dipasarkan karena pemasar tidak memberikan klaim apapun terhadap produk tersebut.

3. Pemasaran Afiliasi terlibat.

Membangun hubungan ekstra bagi perusahaan yang terlibat di dalam pemasaran afiliasi antara pemasar dan produk yang di promosikan.

Dalam Arti kata lain, Pemasar Afiliasi dalam melakukan promosi harus membagikan pengalaman produk yang positif kepada audience atau para penonton.

Pengalaman produk si pemasar harus bisa menjadi sarana promosi dan berfungsi sebagai sumber yang dipercayai.

Namun di sisi lain, si pemasar akan mendapatkan tanggung jawab yang lebih jika produk yang dipasarkan telah terjadi suatu masalah. Maka reputasi si pemasar pun akan jelek dan dampaknya sangat fatal jika tidak di tanggulangi secara efektif.

Tak-Tik Jitu Strategi Pemasaran Afiliasi.

Anggap saja anda adalah seorang blogger. Anda ingin bekerjasama afiliasi dengan perusahaan atau brand untuk mempromosikan produk di situs pribadi anda.

Berikut tips jitu strategi pemasaran afiliasi agar anda mudah untuk mendatangkan pembeli.

1. Konten Berkualitas dan relevant.

Banyak alasan untuk mengapa konten berkualitas adalah kunci keberhasilan untuk menjalankan pemasaran afiliasi.

Pertama, Konten berkualitas dapat menarik banyak trafik pada situs website anda. Aspek inilah yang dapat menghasilkan banyak komisi dari program pemasaran afiliasi.

Kedua, Pihak perusahaan lebih suka bekerjasama dengan creator atau pemilik situs yang mengerti jalan yang harus di tempuh.

Oleh karena itu, anda harus bisa memastikan bahwa konten yang anda hasilkan memiliki kualitas baik.

2. Menerapkan Strategi SEO.

Sebagai seorang afiliator, anda harus bisa menerapkan kualitas SEO yang baik karena peringkat situs anda pengaruh pada produk yang dipasarkan.

Gunakanlah keyword atau kata kunci yang baik dan memiliki relevansi terhadap produk yang dipasarkan. Terlebih lagi, postingan yang anda buat akan muncul sesuai dengan pencarian pembeli.

3. Sosial Media

Membuat konten sosial media dengan target audience yang tepat karena media ini merupakan salah satu tool yang bagus untuk mendapatkan brand awareness.

Untuk mendatangkan trafik yang bagus maka dianjurkan untuk melakukan cross posting dari blog anda ke sosial media produk yang ingin dipasarkan. Gunanya untuk mendapatkan jangkauan yang lebih luas dan engagement yang memuaskan.

4. Melakukan Upselling

Dengan metode upselling anda dapat mendapatkan keuntungan yang lebih besar dalam satu produk. Namun, menerapkan metode ini bukan berarti anda bisa “menjelek-jelekkan” produk lain.

Penjelasan yang singkat, padat dan tepat kepada para audience akan memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk mengenal lebih cepat produk yang anda tawarkan.

Pelanggan yang awalnya hanya ingin melihat-lihat tapi setelah membaca penjelasan yang singkat, padat, dan tepat akan membeli produk anda secara langsung. Karena merasa mengeluarkan sejumlah uang tidaklah sia-sia, mereka akan kembali lagi tanpa mengecek produk lain.

Kesimpulan

Dengan menjadi afiliator, anda bisa mendapatkan keuntungan bisnis online yang berlimpah dengan pemasukan pasif dari trafik website anda. Jika jumlah audience meningkat maka penghasilan anda otomatis akan melambung tinggi.

Berikut beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk terjun di dunia pemasaran afiliasi:

  1. Cari perusahaan atau layanan yang terpercaya dan menawarkan program afiliasi yang menguntungkan sesuai dengan keinginan anda.
  2. Tunggu sampai pendaftaran afiliasi di konfirmasi oleh pihak perusahaan dan diskusikanlah pembagian komisi.
  3. Tampilkan iklan dan promosikan brand di website dan sosial media anda. Gunakan Tak Tik Jitu Strategy pemasaran afiliasi yang telah kami jelaskan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *